Warga Panik Diguncang Gempa Susulan Magnitudo 5,5 di Malang

BMKG melaporkan gempa berkekuatan magnitudo 5.5 di Selatan Kabupaten Malang tidak berpotensi tsunami

Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Minggu, 11 April 2021 | 08:16 WIB
Warga Panik Diguncang Gempa Susulan Magnitudo 5,5 di Malang
Warga panik digundang gempa susulan magnitudo 5,5 di selatan Kabupaten Malang, Minggu (11/4/2021). [Foto:Aditya Hendra/TIMES Indonesia]

SuaraMalang.id - Warga Kabupaten Malang panik diguncang gempa susulan magnitudo 5,5, Minggu (11/4/2021) pagi, sekitar pukul 06.54 WIB. Mereka lari berhamburan keluar rumah.

Dilansir dari Timeindonesia.co.id jaringan Suara.com, warga di Desa Kendalpayak, Kecamatan Pakisaji, Kabupaten Malang dibuat kaget gempa bumi susulan tersebut. Seperti diketahui, gempa sebelumnya terjadi pada Sabtu (10/4/2021) berkekuatan magnitudo 6,7 melanda Malang Raya dan sekitarnya. BPNP mencatat ada 300 lebih rumah warga rusak dan 7 orang meninggal.

Warga Desa Kendalpayak, Pakisaji, Sucipto mengaku panik akibat Gempa susulan pagi tadi. Meski, menurutnya, kekuatan gempa lebih kecil dibanding gempa pada Sabtu (10/4/2021) kemarin.

 "Saya langsung keluar rumah ini tadi panik," ujarnya. 

Baca Juga:Malang Kembali Diguncang Gempa, BMKG: Magnitudo 5 Tidak Berpotensi Tsunami

Menurutnya, setelah gempa, masyarakat masih panik khawatir gempa susulan.

"Semoga tidak terjadi gempa lagi," harapanya. 

Menurut Informasi BMKG, parameter gempa susulan di Malang yakni berkekuatan 5.5, 11-Apr-21 06:54:58 WIB, Lok:8.84 LS,112.41 BT 80 km BaratDaya Kabupaten Malang, kedalam :98 Km.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini