Akademi Arema Bekali Pemain U-18 Ilmu Tentang Virus Corona

Pemain muda Arema FC diharapkan mampu disiplin menjaga imunitas agar tak mudah terpapar Covid-19

Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Selasa, 06 April 2021 | 23:39 WIB
Akademi Arema Bekali Pemain U-18 Ilmu Tentang Virus Corona
ilustrasi. Akademi Arema bekali ilmu tentang Virus Corona untuk pemain Arema U-18. [Foto: Ovan Setiawan/TIMESIndonesia]

SuaraMalang.id - Akademi Arema beri pembekalan pemain mudanya di tim Arema FC U-18 tentang Virus Corona atau Covid-19, Selasa (6/4/2021). 

Direktur Rumah Sakit Ibu, dan Anak (RSIA) Mawar Kota Malang dr. Raymond Ferdinand Runtyu, Sp. PK, MBA, mengatakan bahwa para pemain, khususnya pemain muda Arema FC, harus paham betul tentang pentingnya imunitas, sebagai upaya meminimalisir risiko terpapar Covid-19.

"Atlet, termasuk pemain sepak bola harus benar-benar menjaga imunitas, karena sudah pasti menjalani aktivitas yang lebih, dari kebanyakan orang," kata dia, dikutip dari ANTARA, Selasa.

Raymod melanjutkan, cara peningkatan imunitas bagi para pesepak bola Arema FC U-18 dicontohkannya dengan menjaga pola istirahat.

Baca Juga:MMGA: Aksi Rumdin Wali Kota Malang, Tagih Janji Penuntasan Dualisme Arema

Pemain muda Singo Edan (julukan Arema FC) diharapkan disiplin menjaga ritme istirahat. Wajib menghindari begadang alias terjaga pada malam hari.

"Harus menjaga pola istirahat, jangan sampai ketika besok main atau latihan, pada malam hari masih begadang," kata Raymond.

Pembekalan terkait pandemi COVID-19 kepada Arema FC U-18 juga sebagai upaya menyiapkan diri jika wacana kompetisi Elite Pro Academy oleh Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) resmi bergulir.

Selain mendapatkan pembekalan pengetahuan tentang Virus Corona, para pemain muda Arema FC,  pelatih, beserta ofisial juga menjalani swab test.

Tes itu juga menjadi langkah persiapan para pemain yang akan mengikuti Festival "Roadto21worldcup2023" di training camp PSSI, Sawangan, pada 8-11 April 2021.

Baca Juga:Puasa Ternyata Bisa Tingkatkan Imunitas Lawan Corona, Begini Penjelasannya

Sementara itu, Media Ofiser Arema FC Sudarmaji mengungkapkan rasa terima kasih kepada RSIA Mawar Kota Malang yang peduli dengan kesehatan atlet, khususnya para pemain muda Arema FC U-18.

"Kami berterima kasih kepada RSIA Mawar yang peduli dengan kesehatan para atlet utamanya tim Arema FC," kata Sudarmaji.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini