SuaraMalang.id - Longsor terjadi di Dusun Tokol, Desa Purworejo, Kecamatan Ngantang, Kabupaten Malang pada Rabu (22/1/2025).
Tebing setinggi kurang lebih 30 meter dan lebar 10 meter longsor menimpa rumah warga.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang Sadono Irawan mengatakan, longsor terjadi dini hari sekitar pukul 01.00 WIB.
Longsor tersebut terjadi usai hujan deras yang mengguyur wilayah Ngantang sehari sebelumnya.
Bencana longsor menimpa satu rumah milik Slamet Wijianto (35). Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.
"Dinding rumah bagian samping jebol. Namun tidak ada korban jiwa," ujarnya dilansir dari SuaraJatimpost.com--partner Suara.com.
Belum diketahui berapa kerugian akibat bencana longsor. Namun, sejumlah warga harus mengungsi.
"Sementara, kerugian materiil belum dapat ditaksir. Warga membutuhkan sembako, terpal, famili kit, dan selimut," katanya.
Para pengungsi ini membutuhkan paket makanan dan perlengkapan tidur.
Baca Juga: Peringatan BPBD Jember: Warga Lereng Gunung Raung Diharap Waspada
Hingga kini, tim gabungan dari BPBD, Palang Merah Indonesia, personel polisi dan tentara serta warga masih melakukan pembersihan material longsor.
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
Terkini
-
Marcos Santos Geram! Salahkan Wasit Usai Arema FC Dibungkam Borneo FC
-
Akhir Pekan Banjir Rejeki, 5 Link ShopeePay Gratis Ini Bisa Cairkan Rp2,5 Juta!
-
BRI Dorong Desa BRILiaN Jadi Pusat Pertumbuhan Ekonomi Baru Indonesia
-
DANA Kaget SPESIAL Untuk Beli Makan Siang Menantimu, Siapa Cepat Dia Dapat
-
KUR BRI 2025: Rp130 Triliun Disalurkan, Fokus Sektor Produksi dan Pertanian