SuaraMalang.id - Arema FC terus mematangkan persiapan jelang laga melawan Borneo FC pada Minggu (19/1/2025). Dalam sesi latihan di Lapangan Wonoayu, Kecamatan Wajak, Rabu (15/1/2025), pelatih Ze Gomes menekankan dua aspek penting, yakni penyelesaian akhir (finishing) dan chemistry antarlini.
Sesi latihan dimulai dengan pemanasan dan dilanjutkan dengan game internal, baik di setengah lapangan maupun tiga perempat lapangan.
Pelatih asal Portugal itu terlihat aktif memberikan instruksi kepada pemain, terutama terkait konektivitas antarlini dan eksekusi peluang di sepertiga akhir lapangan.
Kekalahan 0-2 melawan Dewa United pekan lalu menjadi bahan evaluasi penting bagi skuad Singo Edan.
Baca Juga: Suporter Harus Sabar! Arema FC vs Persib Tak Digelar di Kanjuruhan, Ini Alasannya
Meski secara statistik Arema mencatatkan peluang lebih banyak dan akurasi passing tinggi dengan lebih dari 400 operan sepanjang laga, efektivitas penyelesaian akhir menjadi masalah utama.
"Saat lawan Dewa, ada empat peluang emas yang gagal berbuah gol. Hal ini jadi fokus pembenahan kami pekan ini," ujar General Manager Arema FC, Yusrinal Fitriandi.
Pelatih Ze Gomes pun mengakui hal serupa. Menurutnya, Arema sebenarnya memiliki kualitas untuk mencetak gol, namun kurangnya ketajaman di depan gawang membuat peluang besar terbuang sia-sia.
"Kami bekerja keras untuk meningkatkan penyelesaian akhir. Saya yakin tim ini bisa segera kembali produktif dalam mencetak gol," ungkap Gomes.
Ze Gomes optimis bahwa Arema FC akan tampil lebih baik saat menghadapi Borneo FC. Dengan semakin solidnya chemistry di antara pemain dan peningkatan dalam eksekusi peluang, ia yakin timnya bisa memberikan hasil positif.
Baca Juga: Arema FC Puji Langkah Kluivert Rangkul Klub Liga 1, Sinergi untuk Timnas Lebih Kuat
"Seiring waktu, kebersamaan dan kerja keras tim akan menunjukkan hasilnya. Kami yakin Arema akan lebih kuat dalam urusan mencetak gol setelah ini," pungkasnya.
Berita Terkait
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
-
Hasil BRI Liga 1: Momen Pulang ke Rumah, PSS Sleman Malah Dihajar Dewa United
-
BRI Liga 1: Hadapi Dewa United FC, PSS Sleman Bawa Misi Selamatkan Diri
-
Persib Cuma Raih Hasil Imbang, Bojan Hodak: Harusnya Kami Menang 2-1
-
Hasil BRI Liga 1: Diwarnai Parade Gol Indah, Borneo FC Tahan Persib Bandung
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat