SuaraMalang.id - Dua pemain muda Arema FC, Arkhan Fikri dan Achmad Maulana, tampil gemilang musim ini, hingga pelatih Joel Cornelli dengan yakin menyatakan bahwa mereka layak bergabung dengan skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024.
Cornelli, yang menyaksikan perkembangan kedua pemain secara langsung, memberikan dukungan penuh jika mereka mendapat panggilan dari pelatih Timnas, Shin Tae-yong.
“Achmad dan Arkhan sudah membuktikan kualitas mereka di lapangan. Mereka layak untuk pergi ke Timnas Indonesia. Saya yakin 100 persen,” ujar Cornelli.
Arkhan Fikri, gelandang berusia 19 tahun, telah mengantongi 832 menit bermain dalam 10 pertandingan, menjadikannya andalan di lini tengah Singo Edan.
Baca Juga: Pelatih Arema Yakin 2 Wonderkidnya Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas
Selain sebagai peraih gelar Pemain Terbaik Piala AFF 2023, Arkhan dikenal karena kemampuannya mengatur ritme permainan dan membangun serangan tim.
Sebelumnya, Arkhan telah memperkuat Timnas Indonesia U-23 dan sempat tampil di Timnas Senior.
Achmad Maulana, yang bermain sebagai bek kanan, telah mencatatkan 839 menit bermain musim ini.
Meskipun posisi aslinya sebagai gelandang tengah, pemain berusia 22 tahun ini menunjukkan ketangguhan dan kecepatan dalam bertahan. Tak heran, ia menjadi andalan di sisi kanan pertahanan Arema FC.
Manajer Tim Arema FC, Wiebie Dwi Andriyas, juga mendukung pencapaian kedua pemain tersebut dan berharap mereka dapat bersaing untuk tempat di Timnas.
Baca Juga: Eksperimen 3 Bek! Arema FC Latihan Taktik Rahasia di FIFA Matchday
“Persaingan di Timnas memang ketat, tetapi kami sangat mendukung perjuangan para pemain lokal kami,” ujarnya.
Arema FC kini menantikan keputusan dari PSSI terkait seleksi pemain muda untuk Piala AFF 2024, dan Cornelli serta manajemen tim yakin Arkhan Fikri dan Achmad Maulana memiliki potensi besar untuk mengharumkan nama Indonesia di panggung internasional.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Arema FC dalam Momentum Positif, Pelatih Joel Cornelli Siapkan Program Baru
-
Tiga Klub Indonesia Terseret Sponsor Rumah Judi, Salah Satunya Berakhir Ngenes
-
Misi Juara Piala AFF! Prediksi Pemain Timnas U-23 yang Bisa Dipanggil STY
-
Hasil BRI Liga 1: Arema FC Menang 3-1 atas Barito Putera
-
Deretan Fakta Bomber Haus Gol Arema FC Dalberto Luan: Jebolan Serie A
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"
Terkini
-
Nasi Goreng dan Gado-Gado Bikin Betah Pemain Asing Arema FC
-
Pilgub Jatim 2024 Memanas: Khofifah-Emil Makin Solid, Dukungan Bertambah Jelang Pencoblosan
-
Modus Baru! Selundupkan 100 Pil Trex dalam Oseng-Oseng Tempe di Rutan
-
Motif Misterius! Polisi Selidiki Penganiayaan Sadis Suami Terhadap Istri di Kios Martabak
-
Arkhan Fikri dan Achmad Maulana: Calon Bintang Timnas dari Kandang Singo Edan?