SuaraMalang.id - Arema FC resmi membatalkan rencana laga uji coba selama jeda kompetisi pada FIFA Matchday November ini.
Pelatih Arema, Joel Cornelli, mengungkapkan bahwa meski awalnya uji coba menjadi bagian dari program latihan untuk menjaga ritme permainan, absennya lawan tanding yang sesuai membuatnya harus mengalihkan fokus ke laga simulasi internal.
Joel Cornelli menyebutkan bahwa laga uji coba dirancang untuk menguji taktik yang disiapkan Arema dalam menghadapi pertandingan berikutnya melawan Madura United. Namun, hingga Rabu (13/11), tidak ada lawan yang didapatkan.
“Kami harus membuat laga uji coba agar pemain tidak kehilangan ritme. Tapi, kalau tidak ada lawan, kami akan membuat sebuah laga simulasi atau internal game,” ujar Joel.
Baca Juga: Arema FC Gelar Laga Internal, Simulasi Taktik Jelang Kompetisi Lanjut
Rencana internal game ini akan mempertemukan tim Arema A melawan tim Arema B pada Jumat (15/11) pagi.
Joel berharap simulasi ini bisa menjadi kesempatan bagi seluruh pemain untuk beradaptasi dengan skema taktik yang disiapkan.
Kecuali Syaeful Anwar yang masih dalam pemulihan cedera, seluruh pemain Arema dipastikan siap untuk berpartisipasi.
"Tentu kami ingin mencoba semua pemain yang tersedia dalam internal game ini," tambah Joel.
Kontributor : Elizabeth Yati
Baca Juga: Senior Turun Gunung! Pemain Arema FC Perkuat Tim U-20 di EPA
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Kalahkan Persija, Madura United Keluar dari Zona Degradasi
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persija Jakarta Incar Posisi Empat Besar, Madura United akan Jadi Korban?
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Charles Lokolingoy Soroti Pentingnya Jeda Internasional untuk Mental Pemain
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
Terkini
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa
-
Korban Hanyut di Pantai Balekambang Malang Akhirnya Ditemukan