SuaraMalang.id - Sejumlah pemain senior Arema FC, seperti Bayu Aji, Adrian Casvari, Flabio Soares, dan Hamzah Titofani, turut memperkuat tim Arema FC U-20 di kompetisi Elite Pro Academy (EPA).
Kehadiran mereka di level U-20 tidak hanya memberikan menit bermain tambahan tetapi juga membawa dampak positif bagi tim muda Singo Edan.
Hamzah Titofani Rivaldy, salah satu pemain senior yang memperkuat tim U-20, mengakui bahwa kesempatan ini sangat berharga baginya untuk mendapatkan jam terbang.
“Waktu disuruh bermain di tim U-20, saya berpikir ini kesempatan untuk mencari jam terbang. Ini penting untuk pengalaman,” ujar Tito.
Meski telah beberapa kali bermain di tim senior Arema FC, bahkan mencetak gol penentu kemenangan saat menghadapi Barito Putera pada pekan ke-10 BRI Liga 1, Tito tetap antusias bermain di EPA untuk menjaga performanya.
Bermain di EPA juga dimaknai Tito sebagai sesi latihan tambahan yang memberinya kesempatan untuk meningkatkan kualitas permainan.
“Saya sengaja niatkan seperti latihan. Yang penting bermain enak, dengan sentuhan yang tidak mengecewakan. Pokoknya gak malu-maluin,” tambahnya.
Keberadaan pemain senior terbukti mampu mengangkat performa Arema FC U-20. Setelah mengalami kesulitan di awal kompetisi, tim asuhan pelatih Hanafi kini berhasil meraih tiga kemenangan berturut-turut.
Hanafi menyebut bahwa kehadiran pemain senior seperti Tito dan lainnya juga berdampak pada peningkatan mental tim U-20, memberikan kepercayaan diri yang lebih besar bagi para pemain muda.
Baca Juga: Tanpa Lawan Tanding, Arema FC Pilih Adu Taktik Internal Jelang Lawan Madura United
Dengan kehadiran pemain berpengalaman di tim U-20, Arema FC berharap dapat terus meraih hasil positif di Elite Pro Academy dan membangun fondasi kuat bagi masa depan tim Singo Edan.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Tanpa Lawan Tanding, Arema FC Pilih Adu Taktik Internal Jelang Lawan Madura United
-
Dua Kali! Pelatih Arema FC Kembali Raih Best Coach Pekan ke-10 Liga 1
-
Joel Cornelli Sabet Gelar Pelatih Terbaik Pekan 10 BRI Liga 1
-
Jangan Remehkan 'Pengangkut Air', Peran Vital Pablo Oliveira di Lini Tengah Arema FC
-
Arema Putri Pertahankan Tahta Juara Kajati Kalteng Cup II 2024
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah