SuaraMalang.id - Di tengah jeda kompetisi Liga 1 yang berlangsung sekitar tiga pekan, para pemain Arema FC memanfaatkan waktu ini untuk pemulihan fisik dan relaksasi.
Tidak ada pemain Arema FC yang terlibat dalam agenda FIFA Matchday di pertengahan November ini, sehingga tim Singo Edan memiliki kesempatan untuk beristirahat tanpa tekanan pertandingan.
Pelatih Arema FC, Joel Cornelli, menyambut baik jeda ini sebagai waktu yang dibutuhkan bagi para pemainnya.
"Jeda sementara ini cukup bagus. Pemain bisa bersantai, karena sejak Piala Presiden sampai sekarang, mereka hampir tidak punya waktu istirahat panjang," kata Joel Cornelli.
Baca Juga: Arema FC Poles Taktik Jelang Duel Panas Kontra Madura United
Sebelum ini, Arema FC memang menjalani jadwal yang sangat padat. Setelah memenangkan Piala Presiden 2024, mereka langsung terjun ke kompetisi Liga 1 tanpa banyak waktu untuk beristirahat.
Joel pun memberikan waktu libur lima hari kepada timnya sebelum kembali ke latihan fisik yang ringan selama pekan terakhir.
“Saya ingin pemain menikmati latihan tanpa harus memikirkan pertandingan saat ini. Keinginan saya, mereka harus enjoy dalam sesi latihan,” tambahnya.
Meskipun tetap menjalani latihan seperti biasa, Joel ingin para pemain tetap santai untuk menjaga kebugaran dan mengisi kembali energi mereka.
Minggu ini, Arema FC akan memulai sesi latihan taktikal dan strategi, untuk mempersiapkan laga mendatang setelah jeda kompetisi berakhir.
Baca Juga: Santai Tapi Fokus: Strategi Jitu Arema FC Selama Jeda BRI Liga 1
Joel menekankan pentingnya memulai latihan dari awal dengan pendekatan yang terstruktur. "Kami mulai kembali dari nol. Pemain juga harus tetap fokus dan bersiap untuk pertandingan berikutnya," pungkas Joel Cornelli.
Dengan istirahat yang cukup dan latihan yang seimbang, Arema FC berharap dapat tampil maksimal saat kompetisi Liga 1 kembali dimulai.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Kalahkan Persija, Madura United Keluar dari Zona Degradasi
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persija Jakarta Incar Posisi Empat Besar, Madura United akan Jadi Korban?
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Charles Lokolingoy Soroti Pentingnya Jeda Internasional untuk Mental Pemain
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa
-
Korban Hanyut di Pantai Balekambang Malang Akhirnya Ditemukan