SuaraMalang.id - Lama tidak terlihat dalam sesi latihan Arema, misteri absennya stopper muda, Daffa Fahish Nandriyanto, akhirnya terungkap.
Pelatih Arema, Joel Cornelli, mengonfirmasi bahwa Daffa mengalami cedera serius yang membuatnya absen sejak turnamen Piala Presiden 2024.
Daffa, yang baru bergabung dengan Arema untuk Liga 1 2024-2025 di usianya yang masih 20 tahun, dianggap sebagai pemain potensial yang diharapkan berkembang di bawah asuhan Joel Cornelli.
Namun, eks pemain Persikalis Bengkalis dan tim PON DKI Jakarta ini harus menerima kenyataan pahit setelah mengalami cedera yang mengancam kariernya.
Baca Juga: Arema FC Siap Beri Tiket Kehormatan untuk Keluarga Korban Tragedi Kanjuruhan
"Daffa mengalami cedera, dan saya pikir itu cedera serius. Dia sudah tidak ikut latihan bersama kami sejak Piala Presiden," ujar Joel Cornelli.
Menurut kabar yang diterima Joel, Daffa mengalami cedera Anterior Cruciate Ligament (ACL), cedera yang cukup parah dan memerlukan waktu pemulihan yang panjang.
Cedera tersebut didapatkan Daffa saat pramusim, dan meski sempat mencoba pemulihan dengan latihan terpisah, cederanya semakin parah.
"Cedera itu didapatnya saat pramusim. Dia sempat memulai pemulihan dengan latihan fisik terpisah, namun dua minggu lalu saya dikabari bahwa dia mengalami cedera ACL," tambah pelatih asal Brasil itu.
Dengan cederanya yang serius, Daffa kemungkinan besar akan absen untuk waktu yang cukup lama, dan masa depannya bersama Arema di musim ini masih belum jelas.
Baca Juga: Cetak Hattrick di Laga Internal, Charles Lokolingoy Siap Menggila di Liga 1
"Saya belum tahu bagaimana nasibnya di tim, tapi sepertinya Daffa tidak bisa berlatih lagi bersama kami dalam jangka waktu yang lama," pungkas Joel.
Cedera ACL yang dialami Daffa merupakan pukulan berat bagi pemain muda yang baru memulai kariernya di Liga 1 bersama Arema, namun tim berharap proses pemulihan berjalan lancar agar Daffa bisa kembali merumput di masa depan.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Anggap Kartu Merah Maciej Gajos Tak Adil, Carlos Pena Meradang
-
Persija Dipecundangi Arema, Carlos Pena: Rumput Stadion Patriot Buruk!
-
Cetak Gol Indah dari Tengah Lapangan, Rizky Ridho Minta Maaf
-
Dua Kartu Merah Jadi Bumbu Derita Persija Jakarta di Tangan Arema FC
-
Hasil BRI Liga 1: Sembilan Pemain Persija Dibantai Arema FC 1-3
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Emas Antam Tembus Harga Tertinggi Sepanjang Masa Hari Ini, Jadi Rp1.742.000/Gram
-
Alasan Koster Naikkan Tunjangan DPRD Bali Karena Kasihan Bebannya Berat
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
Terkini
-
Apes! Sedang Mandi di Sumber Air Gondang, 2 Warga Malang Tiba-tiba Dibacok Orang
-
Cashback, Daur Ulang, & Musik Keren: Ini Dia Kejutan BRI di Kapan Lagi Buka Bareng Festival 2025
-
Bukan Karena Sanksi, Arema FC Masih Tanpa Penonton Lawan Barito Putera
-
Hori Tekejut, Niatnya Bikin Konten di Gua Pletes Malang Malah Temukan Kerangka Manusia
-
BRIFINE by DPLK BRI Hadirkan Fitur Unggulan, Ini Dia