SuaraMalang.id - Seorang pecandu narkoba berinisial A, 23 tahun, warga Kecamatan Genteng, Banyuwangi, ditemukan tewas gantung diri di kamar rehabilitasinya di Lembaga Rehabilitasi Pencegahan, Penyalahguna Narkotika Bhayangkara Indonesia (LRPPN-BI) di Banyuwangi, Sabtu (12/10/2024).
Korban diduga mengakhiri hidupnya dengan menggunakan sarung yang diikat di jendela kamar tempatnya menjalani rehabilitasi.
Peristiwa tragis ini pertama kali ditemukan oleh petugas LRPPN-BI sekitar pukul 07.30 pagi, saat hendak membersihkan kamar korban.
Atas temuan tersebut, pihak lembaga segera melaporkan kejadian itu ke Polsek Banyuwangi.
Baca Juga: Gunung Raung Bergemuruh, Warga Diminta Waspada
Petugas kepolisian yang datang ke lokasi bersama tim medis langsung mengevakuasi jenazah korban dan membawanya ke RSUD Blambangan untuk proses identifikasi.
Kapolsek Banyuwangi, AKP Hadi Waluyo, menyatakan bahwa pihaknya masih dalam tahap identifikasi dan belum dapat memberikan keterangan lebih lanjut mengenai kasus ini.
Pimpinan LRPPN-BI Banyuwangi, Mohammad Hiksan, membenarkan kejadian tersebut dan menyebutkan bahwa korban kemungkinan melakukan aksi bunuh diri setelah melaksanakan salat subuh.
Sarung yang digunakan korban untuk gantung diri diketahui merupakan sarung yang dipakainya untuk beribadah.
"Kami segera berkoordinasi dengan keluarga korban dan pihak kepolisian untuk proses lebih lanjut," jelas Hiksan.
Baca Juga: Wartawan Abal-abal Ditangkap Usai Ngaku Polisi dan Peras Pemilik Pertashop
Saat ini, pihak LRPPN-BI bersama kepolisian masih terus melakukan investigasi dan berkoordinasi dengan pihak keluarga untuk menyelesaikan kasus ini.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Film Horor 'Pembantaian Dukun Santet' Diangkat dari Thread Viral, Ini Ceritanya!
-
Selain Ketupat, Ini 4 Tradisi Lebaran yang Masih Hidup di Banyuwangi
-
Dulu Calon Bintang Timnas Indonesia, Jagoan Indra Sjafri Malah Ditendang Klub Kasta Terbawah
-
Kronologi Penolakan Film Lemah Santet Banyuwangi, MD Pictures Tarik Materi Promosi
-
Film Lemah Santet Banyuwangi yang Mengangkat Kisah Nyata di Tahun 1998
Terpopuler
- Pemilik Chery J6 Keluhkan Kualitas Mobil Baru dari China
- Profil dan Aset Murdaya Poo, Pemilik Pondok Indah Mall dengan Kekayaan Triliunan
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
Pilihan
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi Lagi Rp34.000 Jadi Rp1.846.000/Gram
-
IHSG Naik 5,07 Persen Pasca Penundaan Tarif Trump, Rupiah Turut Menguat!
-
Bodycharge Mematikan Jadi Senjata Rahasia Timnas U-17 di Tangan Nova Arianto
-
Kami Bisa Kalah Lebih Banyak: Bellingham Ungkap Dominasi Arsenal atas Real Madrid
-
Zulkifli Hasan Temui Jokowi di Solo, Akui Ada Pembicaraan Soal Ekonomi Nasional
Terkini
-
Sosok Bule Jerman yang Selamatkan Santri Terseret Ombak Pantai Balekambang
-
Wali Kota Malang Ingin Pindahkan 4 Sekolahan Ini dari Jalan Bandung
-
Naik Kelas Berkat KUR BRI: Perjuangan Suryani Membangun Ekonomi Keluarga
-
Warga Senang, Desa Wunut Bagikan THR dan Hadirkan Program Perlindungan Sosial
-
Habbie, UMKM Telon Aromatik Terbaik Siap Ekspansi Pasar Global Bersama BRI