SuaraMalang.id - Status Gunung Raung yang terletak di antara Kabupaten Bondowoso, Banyuwangi, dan Jember, Jawa Timur, resmi dinaikkan dari Level I (Normal) menjadi Level II atau Waspada.
Keputusan ini disampaikan melalui Surat Edaran Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Badan Geologi Nomor 1211.Lap/GL.03/BGV/2024, tertanggal 17 September 2024.
Aktivitas vulkanik Gunung Raung dilaporkan mengalami peningkatan sejak 15 September 2024.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bondowoso, Sigit Purnomo, menyatakan bahwa pihaknya saat ini tengah berkoordinasi dengan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) untuk menentukan langkah penanganan lebih lanjut.
Baca Juga: Wartawan Abal-abal Ditangkap Usai Ngaku Polisi dan Peras Pemilik Pertashop
"Kami masih berkoordinasi dengan BMKG mengenai apakah benar tidak boleh ada aktivitas di radius tiga kilometer dari puncak gunung," ujar Sigit.
Dalam laporan evaluasi aktivitas vulkanik yang mencakup periode 1-15 September 2024, terdeteksi 402 kali gempa hembusan, satu kali gempa tektonik lokal, 71 kali gempa tektonik jauh, dan 15 kali gempa tremor menerus dengan amplitudo dominan 0,5 mm.
Meski cuaca sering tertutup kabut, saat cerah tidak terlihat adanya hembusan gas dari kawah puncak.
Dengan meningkatnya status Gunung Raung menjadi Waspada, masyarakat yang berada di sekitar wilayah gunung diimbau untuk tetap waspada dan mengikuti arahan dari pihak berwenang, khususnya terkait pembatasan aktivitas di radius aman dari gunung.
Meskipun belum ada tanda-tanda letusan besar, peningkatan aktivitas ini memerlukan perhatian serius guna mencegah risiko yang lebih besar.
Baca Juga: Misteri Mayat di Kebun Banyuwangi Terungkap, Korban Meninggal Karena Pembusukan
BPBD dan pihak terkait akan terus memantau perkembangan kondisi Gunung Raung dan siap memberikan informasi serta peringatan dini kepada warga di sekitar area terdampak.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Ivar Jenner Dapat Suntikan Semangat, Rombongan Keluarga Besar dari Jember Datang ke Stadion GBK
-
Stasiun Balung, Jejak Warisan Kolonial yang Pernah Ramai Kini Terbengkalai
-
Siapa Rolf Euren? Winger Subur Gol Keturunan Banyuwangi, Kota Kelahiran sama dengan Elkan Baggott
-
Mengenal Pegon, Kendaraan Tradisional Mirip Pedati yang Ada di Ambulu Jember
Terpopuler
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Trauma PSS Sleman, Arema FC Pantang Remehkan Madura United
-
Polisi Buru Pencuri Ban Serep di Klojen, Imbau Warga Pasang Pengaman Tambahan
-
Joel Cornelli Ramu Strategi Khusus, Arema FC Matangkan Persiapan di Kaki Gunung Semeru
-
Miris! Jembatan Pasar Gadang Jadi Lautan Sampah, DLH Malang Kewalahan?
-
Angin Kencang Terjang Malang, 7 Rumah Rusak, Warga Mengungsi