Scroll untuk membaca artikel
Bernadette Sariyem
Sabtu, 13 Juli 2024 | 21:38 WIB
Joel Cornelli, Pelatih Utama Arema FC saat sesi latihan skuadnya. [Instagram/Arema Fc]

SuaraMalang.id - Arema FC berhasil mendapatkan hasil imbang dalam laga uji coba melawan PSBS Biak yang digelar di Bali, Sabtu (13/7/2024).

Kendati hanya meraih hasil seri, pelatih Arema FC, Joel Cornelli, menyatakan kepuasannya terhadap kemajuan yang ditunjukkan timnya.

Dalam pertandingan tersebut, Joel mengungkapkan, "Uji coba ini sangat penting karena kami melawan tim yang selevel, yaitu dari Liga 1. Ini kesempatan untuk melihat aplikasi taktik dan strategi yang telah kami latih."

Pelatih berkebangsaan Argentina itu menurunkan empat pemain asing yang telah berpengalaman di Liga 1, termasuk Lucas Frigeri, Thales Lira, Julian Guevara, dan Charles Lokolingoy, yang semua memberikan kontribusi signifikan dalam permainan.

Baca Juga: Menatap Liga 1: Arema FC Tunggu Pelatih Fisik Baru untuk Tentukan Program Latihan Ekstrem di Pantai

Joel menambahkan, "Saya senang dengan performa tim, baik dalam bertahan maupun dalam organisasi permainan. Kami juga sudah mulai bisa menerapkan pressing yang efektif dan pemain playmaker kami memberikan umpan-umpan yang akurat."

Meski hasil akhir adalah imbang, Joel mengaku selalu berambisi untuk menang.

"Kami selalu bermain untuk menang, tapi tentu saja, semua membutuhkan proses. Beberapa pemain asing kami yang baru bergabung membutuhkan waktu lebih untuk beradaptasi," jelasnya.

Dengan pertandingan ini, Arema FC terus menunjukkan progres dalam persiapan mereka menghadapi musim kompetisi yang akan datang.

Kontributor : Elizabeth Yati

Baca Juga: Dari Lapangan Hijau ke 'Ayah Asuh', Transformasi Arthur Cunha di Arema FC

Load More