SuaraMalang.id - Lucas Frigeri, kiper asal Brasil yang baru-baru ini bergabung dengan Arema FC, telah menetapkan target tinggi untuk musim Liga 1 2024-2025.
Setelah membawa Madura United menjadi runner up di Liga 1 musim 2023-2024, Frigeri merasa belum puas dan ingin mencapai lebih banyak lagi bersama Arema.
Frigeri, yang bergabung dengan Indonesia pada bursa transfer paruh musim lalu, langsung menunjukkan performa impresif yang membawa Madura United lolos ke babak championship dan hingga ke partai final, sebelum akhirnya kalah dari Persib Bandung.
Berbekal pengalaman tersebut, kiper berusia 35 tahun ini memiliki motivasi tinggi untuk mengulang sukses serupa di Arema, bahkan melampaui pencapaiannya sebelumnya.
Baca Juga: Titik Balik Arema? Pelatih Kiper Asal Portugal Siap Sulap Kiper Jadi Tembok Kokoh
"Situasinya sama seperti di Madura United, saya ingin membawa Arema seperti yang saya lakukan di sana, kalau bisa lebih baik. Saya ingin mencoba membawa Arema menjadi juara. Itu target kita semua," ujar Frigeri.
Kiper berpengalaman ini juga terkejut dengan kualitas yang ditunjukkan oleh klub-klub di Liga Indonesia, yang menurutnya memiliki level yang hampir sama.
"Saat saya datang ke Indonesia, saya belum tahu level klub di liga ini. Namun, setelah semusim berjalan saya baru tahu. Setiap klub punya level yang hampir sama, ini mengejutkan buat saya," tambahnya.
Frigeri juga menekankan pentingnya kerja keras dan dedikasi untuk meraih sukses di liga yang kompetitif ini.
"Untuk menang kita butuh berjuang setiap saat, melakukan yang terbaik untuk bisa meraih kemenangan. Saya datang ke sini harapannya bisa membuat lini belakang Arema menjadi lebih kuat," ucap Frigeri.
Baca Juga: Misi Choi Bo-kyeong di Arema FC: Tembus Hambatan Bahasa, Bangun Lini Pertahanan Tangguh
Dengan pengalaman dan semangatnya, Lucas Frigeri diharapkan dapat membawa perubahan signifikan di Arema FC, dan membantu tim mencapai target juara yang telah lama diidamkan oleh Aremania, penggemar setia Arema.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Kejutan STY! Wonderkid MU Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Apa Kelebihannya?
-
Hasil BRI Liga 1: Arema Sikat MU dalam Drama 6 Gol, Malut Hancurkan Persis Solo 3-0
-
Madura United Sambut Jeda Liga dengan Hasil Negatif, Ini Kata Paulo Meneses
-
Arema FC dalam Momentum Positif, Pelatih Joel Cornelli Siapkan Program Baru
-
Tiga Klub Indonesia Terseret Sponsor Rumah Judi, Salah Satunya Berakhir Ngenes
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Viral Video Perundungan Pendukung Salah Satu Paslon Pilwali Kota Batu
-
Nahas, SMK Muhammadiyah Malang Rugi Rp35 Juta Akibat Kebakaran
-
HIPMI Kota Batu Pecah Kongsi di Pilwali Kota Batu, Anggota ke Gumelar-Rudi
-
BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Viral! Kisah Kiai di Malang Dibacok Begal Tak Terluka, Punya Ilmu Kebal?