SuaraMalang.id - Aksi kejar-kejaran antra pelaku pencurian sepeda motor (curanmor) dengan polisi sempat terjadi di Jalan Raya Banyuglugur Situbondo.
Pria berinisial ES (30), warga Besuk, Probolinggo berhasil diamankan setelah sebelumnya diduga mencuri motor milik seorang warga di Dusun Jambaran, Desa Plalangan, Kecamatan Sumbermalang, Kabupaten Situbondo.
Kapolsek Banyuglugur AKP Efendi Nawawi mengatakan, penangkapan pelaku curanmor tersebut bermula saat pihaknya menerima laporan adanya warga yang kehilangan motor Scoopy warna merah hitam saat bekerja di sawah.
Motor yang diketahui milik Mistaja (53) warga Sumbermalang itu sebenarnya sudah dikunci setir, namun dibobol oleh pelaku.
Baca Juga: 350 Penumpang Manfaatkan Kapal Feri Gratis dari Pulau Raas ke Situbondo di H+7 Lebaran
Mengetahui motornya raib, korban kemudian mengajak Rofiq untuk membantu mencarinya.
Korban juga menghubungi Bripka Nikmatul Khair, anggota Satlantas Polres Situbondo yang pada saat itu sedang bertugas di Pos Banyuglugur.
Tidak berselang lama, polisi yang berjaga di Pos Lantas Banyuglugur melihat sepeda motor dengan ciri-ciri yang dimaksud korban melintas. Polisi langsung mengejarnya.
"Pelaku curanmor yang diamankan berinisial ES (30), warga Besuk Probolinggo. Ia ditangkap di Jalan Raya Banyuglugur berikut satu unit sepeda motor Honda Scoopy warna merah hitam Nopol N 2423 PC," katanya dilansir dari Suara Indonesia--partner Suara.com, Jumat (26/4/2024).
Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto mengatakan, pihaknya telah memprediksi arah lari pelaku. Benar saja, motor curian tersebut dibawa menuju ke perbatasan Probolinggo.
Baca Juga: Basah Kuyup dan Minta Tolong ke Rumah Warga, Tak Tahunya Pelaku Curanmor
Kini, pelaku harus mempertanggungjawabkan perbuatannya. Pelaku terancam hukuman 5 tahun penjara.
Berita Terkait
-
Balas Dendam! Komplotan Curanmor Curi Motor Dinas Polisi di Masjid
-
Kumpulan Aksi Kriminalitas Selama Lebaran di Jakarta, Maling Emas hingga Preman Minta Jatah
-
ART Ditangkap di Mall, Usai Gasak Dolar Majikan di Hari Lebaran
-
Jessica Iskandar Trauma, Kasus Pencurian Berturut-turut Terjadi di Sekitarnya
-
Bukan Fortuner atau Pajero Sport, SUV Toyota Ini Jadi Incaran Favorit Maling di Negara Asalnya
Terpopuler
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Rekrutmen Guru Sekolah Rakyat Sudah Dibuka? Simak Syarat dan Kualifikasinya
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Marah ke Direksi Bank DKI, Pramono Minta Direktur IT Dipecat hingga Lapor ke Bareskrim
Pilihan
-
Dari Sukoharjo ke Amerika: Harapan Ekspor Rotan Dihantui Kebijakan Kontroversial Donald Trump
-
Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
-
Solusi Pinjaman Tanpa BI Checking, Ini 12 Pinjaman Online dan Bank Rekomendasi
-
Solusi Aktivasi Fitur MFA ASN Digital BKN, ASN dan PPPK Merapat!
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB, Terbaik untuk April 2025
Terkini
-
Sosok Bule Jerman yang Selamatkan Santri Terseret Ombak Pantai Balekambang
-
Wali Kota Malang Ingin Pindahkan 4 Sekolahan Ini dari Jalan Bandung
-
Naik Kelas Berkat KUR BRI: Perjuangan Suryani Membangun Ekonomi Keluarga
-
Warga Senang, Desa Wunut Bagikan THR dan Hadirkan Program Perlindungan Sosial
-
Habbie, UMKM Telon Aromatik Terbaik Siap Ekspansi Pasar Global Bersama BRI