Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Kamis, 18 April 2024 | 14:19 WIB
Kampus 1 UIN Malang (uin-malang.acid)

SuaraMalang.id - Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim Malang memperluas spektrum akademiknya dengan membuka empat program studi (Prodi) baru di Fakultas Teknik untuk tahun akademik 2024. Program studi baru ini meliputi Teknik Sipil, Teknik Lingkungan, Teknik Mesin, dan Teknik Elektro.

Penambahan ini meningkatkan jumlah total program studi di UIN Malang dari 14 menjadi 18. Prodi-prodi baru ini telah dibuka untuk penerimaan mahasiswa baru melalui jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), dengan masing-masing program diberikan kuota sebanyak 30 mahasiswa baru.

Prof. Dr. H. M. Zainuddin, MA, Rektor UIN Malang, mengatakan, "Tahun ini kita buka kuota sekitar 5.500, dengan penambahan sekitar 1.500 kuota dari tahun sebelumnya. Ada potensi penambahan lagi setelah semua proses seleksi selesai."

Tahun 2024 ini, UIN Malang menargetkan penerimaan melalui enam jalur penerimaan mahasiswa baru.

Jalur-jalur tersebut antara lain Beasiswa Teladan yang dibuka sejak 19 Februari hingga 19 April, menyediakan akses ke 14 program studi.

Jalur Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN-PTKIN) sudah dibuka sejak 12 Februari hingga 15 Maret, dan Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) yang telah dibuka dari 14 hingga 28 Februari dengan pengumuman penerimaan dilakukan pada 26 Maret.

Selain itu, UIN Malang juga membuka jalur Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN) yang akan mulai pendaftarannya pada 17 April hingga 15 Juni, serta jalur Mandiri yang akan dibuka dari 13 Mei hingga 12 Juli.

Kuota terbanyak dalam SNBT tahun ini diberikan kepada Prodi Psikologi, yakni sebanyak 182 kuota. Dengan adanya penambahan program studi baru, UIN Malang berharap dapat menarik lebih banyak calon mahasiswa dan memenuhi kebutuhan pasar kerja yang terus berkembang, khususnya di bidang teknik.

Kontributor : Elizabeth Yati

Load More