SuaraMalang.id - Polres Malang mencatat kasus bunuh diri di wilayahnya meningkat tajam pada tahun 2023, mencapai 32 kejadian.
Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryana mengatakan, kenaikan kasus bunuh diri mencapai 52,38 persen dari tahun sebelumnya. Pada tahun 2022 angka bunuh diri sebanyak 21 kejadian.
“Catatan kami dari kurun waktu tahun 2022 ke 2023 ini, terjadi peningkatan kasus sebanyak 11 kejadian. Ini fenomena tersendiri,” kata Kholis dikutip dari Beritajatim.com--media partner Suara.com, Selasa (26/12/2023).
Pihaknya menyebut, penyebab bunuh diri beragam, mulai dari penyakit hingga masalah ekonomi atau utang.
“Kami lakukan analisis, penyebab bunuh diri ini yaitu adanya faktor korban menderita sakit menahun yang tak kunjung sembuh, kemudian ada depresi, dan korban mengalami tekanan ekonomi atau mempunyai utang,” kata Kholis.
Pun demikian, Kholis menyebut, faktor utama penyebab bunuh diri seseorang tidak bisa berdiri sendiri. Motif yang dilakukan cenderung kombinasi dengan faktor lainnya.
“Kombinasi yang membuat seseorang mengambil jalan pintas mengakhiri hidupnya, mereka ini punya riwayat sakit menahun. Hal itu dikombinasi dengan faktor pskilogis dan psikosis seseorang. Sehingga, mengambil langkah bunuh diri karena punya sakit yang tidak kunjung sembuh. Lalu ada gangguan mental akibat hutang menumpuk. Sehingga pelaku mengambil jalan pintas mengakhiri hidupnya sendiri,” bebernya.
Sejauh ini, kata Kholis, Polres Malang telah melakukan pencegahan dengan mengagalkan upaya bunuh diri yang dilakukan seorang ibu dan anak di wilayah Bululawang, Kabupaten Malang, beberapa waktu lalu.
“Kami coba ambil langkah prefentive, kita lakukan pencegahan secepatnya. Dan di Bululawang kita berhasil menggagalkan upaya bunuh diri ibu dan anak kandungnya, kita lakukan pendampingan pskilogis dan kita upayakan mereka tertangani dengan baik,” kata Kholis.
Baca Juga: Titik-titik Rawan Macet di Kota Malang, Wisatawan Wajib Cek
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Kontroversi Penalti Kedua Timnas Indonesia, Analis Media Arab Saudi Soroti Wasit
-
6 Rekomendasi HP Murah Baterai Jumbo 6.000 mAh, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
7 Fakta Bakengrind, Roti 'Bebas Gluten' yang Diduga Penipuan dan Membahayakan
-
3 Titik Lemah yang Bikin Timnas Indonesia Takluk dari Arab Saudi
-
Masih Ada Harapan! Begini Skenario Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026 Meski Kalah dari Arab Saudi
Terkini
-
BRI Sabet 4 Penghargaan Bergengsi Berkat Kinerja Keuangan yang Konsisten
-
Lewat MotoGP Mandalika 2025, BRI Dorong Sport Tourism Nasional dan Kebangkitan Ekonomi Daerah
-
BRI Kembangkan UMKM Kuliner Asal Padang Agar Siap Bersaing di Pasar Global
-
BRI Gelar Consumer Expo 2025 di Surabaya: Solusi Finansial Terintegrasi untuk Gaya Hidupmu!
-
Rebutan DANA Kaget, Khusus Warga Malang, Siapa Cepat Dia Dapat