Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Senin, 18 Desember 2023 | 20:32 WIB
Ilustrasi bakso (Freepik/jcomp)

SuaraMalang.id - Menjelajahi Kota Malang di malam hari tidak akan lengkap tanpa mencicipi ragam kuliner malamnya yang terkenal lezat dan terjangkau. Dari warung pinggir jalan hingga rumah makan, Malang menawarkan berbagai pilihan kuliner yang siap memanjakan lidah.

Berikut adalah tiga rekomendasi kuliner malam di Malang:

1.  Tahwa Mas Agus

Terletak di Jalan Aries Munandar No.20, Kiduldalem, Kecamatan Klojen. Kuliner ini menyajikan menu dengan harga antara Rp7.000 hingga Rp9.000.

Baca Juga: 10 Penginapan Murah di Malang untuk Liburan Akhir Tahun: Cozy dan Terjangkau

Buka dari pukul 10.00 hingga 22.00 WIB, Tahwa Mas Agus menjadi pilihan tepat untuk menikmati malam di Malang.

2. Bakso President

Berada di Jalan Batanghari No.5, Rampal Celaket, Kecamatan Klojen. Menawarkan menu dengan kisaran harga Rp12.000 hingga Rp34.000.

Bakso President buka dari pukul 08.00 hingga 21.30 WIB, siap menyajikan bakso khas Malang yang nikmat dan menggugah selera.

3.  Tahu Telor Bareng

Baca Juga: 3 Wisata Gratis di Malang untuk Healing Low Budget

Lokasi di Jalan Terusan Ijen No.18, Bareng, Kecamatan Klojen. Harga menu di sini berkisar sekitar Rp16.000, dan buka dari jam 17.00 hingga 21.30 WIB.

Tempat ini menawarkan tahu telor yang lezat sebagai menu andalan yang wajib dicoba saat berkunjung ke Malang.

Kuliner malam di Malang ini menawarkan pengalaman bersantap yang unik dengan harga yang ramah di kantong.

Jangan lewatkan kesempatan untuk menikmati makanan enak ini saat berkunjung ke Malang, baik untuk makan malam atau sekadar mencari camilan.

Kontributor : Elizabeth Yati

Load More