SuaraMalang.id - Sejumlah daerah di Jawa Timur masuk musim pancaroba. Beberapa wilayah sudah diguyur hujan.
Bencana hidrometeorologi sering kali mengiringi saat musim pancaroba. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang mengingatkan akan bencana, mengingat segera masuk musim hujan.
Masyarakat yang berada di kawasan perbukitan utamanya diminta untuk dapat memetakan potensi-potensi bencana.
“Masyarakat di daerah perbukitan dan pegunungan agar memantau akan adanya potensi tanah longsor,” ungkap Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Malang, Sadono Irawan dikutip dari Beritajatim.com--jaringan Suara.com, Rabu (15/11/2023).
Baca Juga: 6 Tahun Diparkir Aman, Warga Sawojajar Malang Terkejut Mobilnya Hilang Saat Akan Dipindah
Beberapa wilayah yang berpotensi longsor di antaranya, Kecamatan Pujon, Ngantang, Kasembon, Bantur, Pagak, Tirtoyudo dan Ampelgading, serta sejumlah kecamatan lain di wilayah Kabupaten Malang.
Dia mengatakan, bencana tanah longsor sebenarnya dapat dideteksi lebih awal. Tanda-tandanya, seperti rekahan baru pada permukaan tanah bisa dilihat.
“Bisa diketahui lebih dahulu tanda-tandanya dengan adanya rekahan baru dan titik mata air baru di lingkungan masing masing,” bebernya.
Munculnya mata air baru ini bisa menjadi tanda awal longsor. Biasanya kondisi tersebut dipicu oleh lingkungan atau tanah yang tidak mampu menahan resapan akibat hujan terus menerus.
Sadono mengingatkan kondisi seperti itu wajib diwaspadai karena bisa saja menimbulkan longsor.
Baca Juga: Heboh Wisata Parkir Kajoetangan, Dishub Kota Malang Akui Masih Berupaya Menatanya
Berita Terkait
-
Usai Bandung dan Garut, Giliran Dokter di Malang Diduga Lakukan Pelecehan di Rumah Sakit
-
7 Ramuan Herbal Ampuh untuk Meningkatkan Daya Tahan Anak di Musim Pancaroba
-
Fenomena Super New Moon, 11 Kelurahan di Jakut dan Kepulauan Seribu Berpotensi Terendam Banjir Rob
-
Tragis! Longsor Hutan Cangar Renggut 10 Nyawa, 2 Mobil Tertimbun
-
Picu 'Bencana' di Malang, Ini Aturan Penerbangan Balon Udara dan Sanksi Bagi yang Melanggar
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa