SuaraMalang.id - Seorang petugas SPBU di Kota Malang, Jawa Timur mengalami nasib apes saat tengah duduk sambil menghitung uang. Ia tiba-tiba ditabrak oleh sebuah mobil hingga kakinya terjepit.
Mirisnya, pelaku yang awalnya menjanjikan akan mengganti biaya pengobatan justru hilang tidak ada kabar.
Peristiwa itu sempat terekam kamera CCTV yang berada di lokasi. Video itu kemudian dibagikan oleh akun Instagram @malangraya_info.
Dalam video berdurasi pendek itu terlihat beberapa petugas SPBU tengah berada di dekat mesin pom bensin.
Baca Juga: Peringati Hari Sumpah Pemuda, Warga Kemirahan Kota Malang Adakan Bazar
Tiba-tiba, sebuah mobil datang dan menabrak seorang petugas yang sedang duduk.
Dalam video terlihat kaki petugas itu terjepit antara bemper mobil dan besi.
Pada slide selanjutnya, sebuah akun yang diduga milik korban menceritakan kronologi peristiwa tersebut.
Disebutkan awalnya ia sedang duduk sambil menghitung uang. Terlihat mobil pelaku maju mundur hendak mengisi bensin.
Namun pemilik mobil itu justru menarik gas hingga menabraknya. Diduga, sopir belum terlalu mahir menyetir.
Baca Juga: Baru Beli iPhone Pakai Paylater, Netizen Malah Alami Hal Mengejutkan Ini: Auto Nyesek!
Pelaku juga tidak membawa kartu identitas hingga SIM.
Pada saat kejadian, pelaku mengaku akan menanggung biaya pengobatan. Namun, setelah satu minggu paska kejadian, pelaku justru tidak dapat dihubungi.
Korban juga menunjukkan kondisi kakinya yang memar usai kejadian tersebut.
Unggahan tersebut pun langsung ramai komentar dari warganet.
"Tak viralkan mba Rustania. Biar belajar tanggung jawab. Sok-sokan gaya-gayaan bawa mobil. Ngisi di pom aja nabrak," ujar hazrin***.
"Yang nabrak orang kaya, cantik, glowing katanya, tapi kok mentalnya gitu ya," kata ipho***.
- 1
- 2
Berita Terkait
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- 6 Mobil Bekas 7 Seater Termurah: Nyaman untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 70 Juta
Pilihan
-
Harga Emas Antam Kembali Longsor, Kini Dibanderol Rp 1.907.000/Gram
-
Azizah Salsha, Istri Pratama Arhan Dihujat Habis-habisan Promosi Piala Presiden 2025
-
Diogo Jota Tewas di Jalanan Paling Berbahaya: Diduga Pakai Mobil Sewaan
-
Riau Bangga! Tarian Anak Pacu Jalur Viral Dunia, Ditiru Bintang PSG hingga Pemain AC Milan
-
Baru Jabat 4 Bulan, Erick Thohir Copot Dirut Bulog Novi Helmy Prasetya dan Disuruh Balik ke TNI
Terkini
-
Layanan AgenBRILink dari BRI Kini Makin Lengkap dan Aman
-
Camilan Premium Casa Grata Sukses Tembus Pasar Dunia Lewat Pembinaan BRI
-
BRI Salurkan KUR Rp69,8 Triliun ke 8,3 Juta Debitur, UMKM Semakin Produktif
-
BRI Perkuat Komitmen Salurkan FLPP demi Hunian Terjangkau bagi Rakyat
-
5 Rekomendasi Tempat Liburan Hits di Malang untuk Anak Muda, Wajib Dikunjungi!