SuaraMalang.id - Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Raya Singosari, Kabupaten Malang, tepatnya di dekat perlintasan kereta api, Rabu (13/9/2023) pukul 12.24 WIB.
Kecelakaan lalu lintas tersebut melibatkan bus, truk kontainer dan beberapa sepeda motor. Satu orang atas nama Panding Utomo (53), warga Kecamatan Singosari dilaporkan meninggal dunia dalam kecelakaan tersebut.
"Satu orang dilaporkan meninggal dunia, mengalami luka pada kepala," ujar Kasi Humas Polres Malang Inspektur Polisi Satu Ahmad Taufik dikutip dari Antara.
Sementara itu, dua orang dikabarkan harus mendapat perawatan karena mengalami luka-luka.
Dua orang yang mengalami luka tersebut, yakni Nandaka Bagus (22), warga Kecamatan Pakis, yang dirawat di Rumah Sakit Prima Husada Singosari dan Eny Hari Purwati (53), warga Kecamatan Singosari dirawat di RSUD Saiful Anwar Kota Malang.
Taufik mengungkapkan, kronologi kecelakaan bermula ketika bus dengan nomor polisi N 7171 UG yang dikemudikan Puryono melintas dari arah utara menuju selatan dikagetkan dengan kendaraan roda dua yang dikendarai oleh Nandaka Bagus berhenti.
"Karena jarak sudah dekat sehingga terjadi tabrak belakang," katanya.
Bus tersebut kemudian bergerak ke arah kanan. Di saat bersamaan, dari arah berlawanan ada dua kendaraan roda dua yang dikendarai Panding Utomo dan Eny Hari Purwati berhenti karena hendak berbelok ke kanan.
"Bersamaan dengan itu, dari arah berlawanan berjalan kendaraan truk kontainer yang dikemudikan Sudarto. Karena jarak yang sudah dekat, terjadi tabrak samping," katanya.
Pengendara motor, Panding Utomo meninggal dunia akibat luka pada bagian kepala saat dirawat di RSUD Saiful Anwar Kota Malang.
"Diduga pengemudi bus tidak memperhatikan situasi arus lalu lintas," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Presiden Prabowo Bagi-bagi Kaos Sepanjang Jalan Menuju SMA Taruna Nusantara Malang
-
7 Fakta Pembunuhan Wanita Open BO di Malang, Pelaku Minta Maaf Sebelum Korban Tewas!
-
Gunung Semeru Erupsi 4 Kali, Status Siaga dan Ancaman Awan Panas Mengintai!
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!