SuaraMalang.id - Hari ulang tahun ke-78 Republik Indonesia menghadirkan suka cita dan semangat kemerdekaan bagi seluruh masyarakat Indonesia hingga ke pelosok negeri. Peringatan hari kemerdekaan yang jatuh pada Kamis, 17 Agustus 2023 diharapkan dapat menjadi momentum mendorong Indonesia menjadi negara maju, sebagaimana tema HUT ke-78 RI “Terus Melaju Untuk Indonesia Maju”.
Dalam rangka merayakan dan memaknai hari kemerdekaan tersebut, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI menyelenggarakan BRILian Independence Week 2023 pada tanggal 17 dan 18 Agustus 2023. Di samping kegiatan upacara bendera dan berbagai lomba khas kemerdekaan, rangkaian acara tersebut juga menyajikan berbagai kegiatan yang bermanfaat bagi para nasabah dan pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) yang tersaji dalam Bazaar UMKM BRILiaN di Kantor BRI Pusat pada Jumat, 18 Agustus 2023.
Kegiatan ini menghadirkan 8 klaster unggulan yang secara intensif didampingi oleh Mantri BRI Unit dan mendapatkan dukungan program pemberdayaan dari BRI.
Bazaar kali ini diikuti oleh Klaster Durian Kuyambut, Klaster Jambu Kristal Tanwidjie, Klaster Pokhlasar Mekarsari, Klaster Wanita Nelayan, Klaster Tani Maju Jeruk Sipiturang, Klaster Keripik Ubi Banjar, Klaster Kelompok Tani Alpukat Tempilang, dan Klaster Kampung Nanas.
Baca Juga: SMEs Lifetime Achievement Award, BRI Apresiasi Loyalitas Nasabah dengan Berikan Saham BBRI
Bazaar ini diharapkan tidak sekadar memperkenalkan produk masing-masing klaster namun juga menginspirasi lebih banyak UMKM binaan BRI bangkit dan maju bersama.
Direktur Bisnis Mikro BRI, Supari mengatakan, UMKM merupakan fundamental utama dalam penerapan ekonomi kerakyatan. Peningkatan kesejahteraan UMKM bisa memiliki multiplier effect yang kuat bagi ekonomi Indonesia.
"BRI memiliki journey pemberdayaan yang komprehensif, mulai dari pemberdayaan dasar hingga membuka pasar bagi pelaku usaha binaan. Dalam rangka mendukung skala bisnis klaster usaha binaan, BRI secara rutin mengadakan pameran, salah satu nya Bazaar Klaster Mantriku, yang bertujuan untuk memperkenalkan produk - produk unggulan klaster usaha kepada masyarakat luas", jelasnya.
Tak hanya itu, dalam rangkaian BRILian Independence Week 2023 ini juga menyajikan kebermanfaatan dari sektor pendidikan melalui program CSR BRI Peduli. Program ini berbentuk pemberian apresiasi dana Pendidikan kepada seluruh Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Nasional dan tenaga pendukungnya. BRI konsisten memberikan bantuan ini selama 13 tahun berturut-turut.
Tak sampai di sana, beasiswa juga diberikan kepada 1.800 anak berprestasi di Desa binaan BRI atau Desa BRILian. Setiap penerima bantuan/anak mendapatkan apresiasi dana yang penyerahan secara simbolis dilakukan kepada 3 perwakilan anak yang diundang langsung ke Kantor Pusat BRI pada saat BRILiaN Independence Week.
Baca Juga: IHSG Comeback Stronger, Saham BMRI, BBRI Hingga ASII Tokcer
Corporate Secretary BRI, Agustya Hendy Bernadi mengungkapkan, apresiasi tersebut bertujuan untuk memotivasi generasi penerus bangsa agar tetap berprestasi. Hal ini sesuai dengan komitmen kami bahwa kehadiran BRI dapat memberikan value dan men-deliver value untuk masyarakat secara luas.
Masih banyak rangkaian menarik yang dihadirkan BRI pada BRILian Independence Week 2023. Mulai dari kegiatan Culture Fest berupa show case yang diantaranya menampilkan program culture activation BRIGADE MADANI (BRI, Pegadaian, dan Madani). Program ini ditujukan untuk menginternalisasi core values AKHLAK yang menjadi bagian dari strategi Holding Ultra Mikro (Umi) dalam menjalankan inisiatif strategis dalam memperkuat ketangguhan UMKM dan Inklusi Keuangan.
Berita Terkait
-
Menuju Juara Inklusi Finansial, Inovasi BRIAPI Antar BRI Raih Penghargaan Internasional
-
KUR BRI Buktikan Bisa Naikkan Pendapatan UMKM, Sistem Graduasi Jadi Salah Satu Kunci
-
Pencairan Dana QRIS BRI Otomatis 4x Sehari, Modal Usaha Jalan Terus
-
Alasan KUR Tidak Masuk Program Penghapusan Utang UMKM, Pengamat Soroti Tantangannya
-
Bigmatch Persebaya vs Persija: Tim Mana yang Punya Pemain Asing Lebih Baik?
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Pernyataan Penuh Arti: Mas Gum Sampaikan Maaf di Debat Terakhir, Apa Maksudnya?
-
Kris Dayanti-Kresna Dewanata Tawarkan Program Pembangunan Hijau
-
Firhando Gumelar-Rudi Sampaikan 4 Jurus Jitu Selesaikan Masalah di Kota Batu
-
Pengangguran Jadi Masalah di Kota Batu, Cawali Nurochman Siapkan Strategi Khusus
-
Firhando Gumelar Bertemu Tokoh Katolik Kota Batu: Kami Ingin Jadi Wali Kota Semua Umat Beragama