SuaraMalang.id - Dalam sebuah perbincangan emosional dengan Raffi Ahmad, Jeje Govinda, yang lebih dikenal dengan nama asli Ritchie Ismail, berbagi kisah tentang perselingkuhan yang dilakukan oleh istrinya, Syahnaz Sadiqah.
Pada momen tersebut, Jeje tampak sulit menahan air matanya ketika mengungkapkan rasa sakit yang dirasakannya akibat perselingkuhan istrinya dengan Rendy Kjaernett.
Banyak yang bertanya-tanya, mengapa Jeje memutuskan untuk tetap bertahan meski Syahnaz berselingkuh? Jawabannya sungguh mengharukan.
"Banyak banget sebenarnya yang nanya, 'Kok lu masih bertahan?' Di DM juga banyak yang mengkritik saya dengan kata-kata seperti 'laki-laki lembek'. Namun mereka tidak merasakan apa yang saya rasakan," ungkap Jeje dengan mata yang berkaca-kaca di saluran YouTube RANS, dikutip hari Senin (7/8/2023).
Salah satu alasan paling mendalam yang membuat Jeje memilih untuk tetap mempertahankan rumah tangganya adalah demi anak-anaknya. Dia juga berkeyakinan bahwa setiap orang, termasuk istrinya, bisa berubah dan memperbaiki diri.
Dalam perbincangan tersebut, Jeje menunjukkan sikap bijaksananya dengan tidak hanya menyalahkan Syahnaz.
Dia mengakui mungkin ada kekurangan dari dirinya yang menjadi salah satu pemicu perselingkuhan tersebut.
"Saya yakin semua orang bisa berubah. Saya tak akan sepenuhnya menyalahkan Syahnaz. Mungkin saya memiliki kekurangan atau kesalahan di masa lalu," kata Jeje dengan tulus.
Lebih lanjut, Jeje mengungkapkan tekadnya untuk terus menjaga nama baik Syahnaz dan keluarga mereka.
Baca Juga: Lupakan Perselingkuhan, Jeje Govinda Akui Kini Makin Mesra dan Harmonis dengan Syahnaz Sadiqah
"Saya akan tetap menjaga nama baik istrinya, bahkan kepada keluarganya, Raffi Ahmad, Mama Amy, dan tentu saja keluarga saya. Saya akan menyembunyikan semua ini dari publik," pungkas Jeje.
Pengakuan Jeje di depan Raffi Ahmad ini menggambarkan perjuangan seorang suami dalam menghadapi cobaan rumah tangga dan komitmennya dalam menjaga keluarga demi anak-anak tercinta.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
- 
            
              Lupakan Perselingkuhan, Jeje Govinda Akui Kini Makin Mesra dan Harmonis dengan Syahnaz Sadiqah
 - 
            
              Jeje Govinda Terjun ke Panggung Politik, Syahnaz Sadiqah: Jangan Macem-Macem!
 - 
            
              Raffi Ahmad Minta Maaf ke Jeje Soal Perselingkuhan Syahnaz, Pakar Ekspresi: Citra yang Bagus
 - 
            
              Jeje Govinda Mendadak Umumkan Nyaleg Bareng PAN, Nutup Kasus Perselingkuhan Syahnaz Sadiqah?
 - 
            
              Minta Maaf ke Jeje Govinda, Raffi Ahmad Dinilai Pakar Ekspresi Ingin Perlihatkan Citra Keluarganya
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              DANA Kaget: Booster Belanja Awal Bulanmu! Klaim Sekarang, Langsung Cair
 - 
            
              Kinerja Kinclong, BRI Bakal Buyback Rp 3 Triliun Saham
 - 
            
              QRIS BRI Permudah Transaksi di Pameran Tanaman Hias Internasional
 - 
            
              DANA Kaget Spesial Malam Minggu: Rebutan Saldo Buat Ngopi Asyik Bareng Teman
 - 
            
              USS 2025 Presented by BRImo Bakal Banjir Hadiah dan Cashback, Yuk Ikutan!