SuaraMalang.id - Kepolisian melarang aktivitas penimbunan gas LPG 3 Kg menyusul kelangkaan di Kota Malang. Jika praktik ilegal itu terungkap, aparat ancam penindakan tegas.
Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Budi Hermanto mengimbau masyarakat mampu atau golongan ekonomi menengah ke atas agar menggunakan gas non-subsidi sebagai langkah untuk mengatasi kelangkaan LPG subsidi.
“Tak menutup kemungkinan ke depannya kami bersama stakeholder terkait akan melakukan sidak guna memastikan tidak ada penimbunan, apabila ditemukan adanya penimbunan maka kami akan melakukan tindakan tegas," katanya, Kamis (27/7/2023).
Kombes Pol Budi juga mengimbau seluruh agen pendistribusian untuk tidak melakukan penimbunan dan menaikkan harga secara tidak wajar.
“Kami mengimbau kepada para agen pendistribusian tabung gas LPG bersubsidi untuk melakukan pendistribusian sesuai ketentuan, kami harap tidak ada penimbunan” jelasnya.
Polresta Malang Kota, lanjut dia, akan bekerja sama dengan Disperindag Pemerintah Kota Malang dan Pertamina untuk menindak tegas segala praktik penimbunan yang dapat menyebabkan kelangkaan gas LPG.
“Dalam situasi ini, kami mengharapkan peran serta agen pendistribusian, pelaku usaha dan masyarakat untuk sama-sama turut menjaga kestabilan serta ketersediaan LPG bersubsidi bagi masyarakat yang berhak,” katanya.
Kontributor : Aziz Ramadani
Baca Juga: Sedang Hype, Inilah 7 Rekomendasi Self Photo Studio di Malang
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
BRI Ungkap Prospek Fintech Indonesia di Hadapan Investor Global
-
Peran Strategis UMKM Disorot Dirut BRI dalam Forum Keuangan Global WEF Davos
-
CEK FAKTA: China Resmi Tutup Pintu Wisatawan Israel, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Purbaya Hapus Dana Desa dan Diganti Subsidi Listrik hingga Sembako, Benarkah?
-
Lewat Klasterku Hidupku, BRI Bangun Ekosistem UMKM Berdaya Saing dan Inklusif