SuaraMalang.id - Asisten pelatih I Putu Gede mundur dari klub Arema FC. Keputusan tersebut diambil setelah tim berjuluk Singo Edan itu kalah dari Bali United dengan skor 1-3.
Manajer Tim Arema FC Wiebie Dwi Andriyas menyebut, manajemen menghormati keputusan yang diambil I Putu Gede.
"Kami sudah bicara setelah pertandingan, kami menghormati keputusan Coach Putu, beliau memilih untuk tidak lagi bersama Arema FC," ujarnya dikutip dari Antara, Sabtu (22/7/2023).
I Putu Gede bergabung dengan Arema FC pada awal tahun ini. Putu Gede menggantikan posisi pelatih asal Chile Javier Roca yang saat itu mundur pada Februari 2023.
Baca Juga: Persik Kediri Dihabisi Tiga Gol Tanpa Balas, Marcelo Rospide Akui Kehebatan Dewa United
Wiebie mewakili manajemen mengucapkan terima kasih kepada I Putu Gede selama bekerja untuk Arema FC.
Dia mengakui timnya tampil kurang baik selama awal musim Liga 1 2023/2024. Namun, Wiebie melihat telah menunjukkan perkembangan yang menjanjikan.
"Di sepak bola sebenarnya hal-hal ini yang sangat tidak diinginkan, tapi akhirnya harus benar-benar terjadi. Awal-awal musim ini cukup berat bagi Arema FC. Namun kami melihat ada progres yang terus naik dari sisi permainan," katanya.
Pihaknya juga yakin timnya akan memperbaiki posisi di klasemen LIga 1 2023/2024.
Peluang tersebut masih terbuka, mengingat liga baru mulai beberapa laga. Dia juga mengungkapkan, wajar grafik pernampilan timnya masih naik turun, mengingat liga masih awal musim.
Baca Juga: Arema FC Dibantai Bali United, I Putu Gede Mundur dari Jajaran Pelatih Singo Edan
"Ada hal-hal yang memiliki potensi untuk tim ini bisa lebih baik lagi," katanya.
Arema FC mencatatkan statistik yang kurang baik pada awal musim ini. Dari empat pertandingan, Singo Edan belum pernah menang sekalipun.
Singo Edan kalah dari Dewa United dengan skor 0-1 dan mengantongi hasil imbang 3-3 saat melawan Persib Bandung.
Tim kembali menelan kekalahan saat bertandang ke markas Persik Kediri dengan skor 2-5. Pekan lalu, Arema FC kalah dari Bali United dengan skor 1-3.
Berita Terkait
-
Persija Tergusur Lagi, Jamu Persik di Luar Jakarta: 41,5 Km dari GBK
-
Hasil BRI Liga 1: Arema Sikat MU dalam Drama 6 Gol, Malut Hancurkan Persis Solo 3-0
-
Arema FC dalam Momentum Positif, Pelatih Joel Cornelli Siapkan Program Baru
-
Tiga Klub Indonesia Terseret Sponsor Rumah Judi, Salah Satunya Berakhir Ngenes
-
Tampil Menawan, 2 Anak Emas Luis Milla Ini Punya Kans Diboyong Shin Tae-yong?
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Seribuan Lebih Suami Istri di Kota Malang Cerai, Faktornya Paling Banyak Judi
-
Viral Video Perundungan Pendukung Salah Satu Paslon Pilwali Kota Batu
-
Nahas, SMK Muhammadiyah Malang Rugi Rp35 Juta Akibat Kebakaran
-
HIPMI Kota Batu Pecah Kongsi di Pilwali Kota Batu, Anggota ke Gumelar-Rudi
-
BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024