SuaraMalang.id - Persib Bandung mendapat hantaman keras dalam laga kedua Liga 1 2023-2024, usai ditahan imbang Arema FC dengan skor 3-3.
Pelatih Persib, Luis Milla, secara terbuka mengakui kesalahannya yang mengakibatkan timnya bermain kacau dan gagal memenangkan pertandingan.
Pertandingan berlangsung seru di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Jumat (7/7/2023), dengan Maung Bandung berjuang keras menghadapi Singo Edan yang dilatih Joko Susilo. Meski sempat tertinggal dua kali, Persib berhasil menyamakan kedudukan hingga skor 2-2.
Pada menit ke-54 babak kedua, Ciro Alves mampu membuat Persib unggul, namun keunggulan tersebut tak bertahan lama.
Gustavo Almeida, pemain Arema, sukses menyamakan kedudukan melalui tendangan penalti pada menit ke-88, memastikan skor imbang 3-3 hingga pertandingan usai.
Luis Milla, pelatih asal Spanyol, walaupun kecewa dengan hasil ini, masih memuji kerja keras timnya.
"Pertama, saya ucapkan selamat untuk tim karena pertandingan bagus dan menikmati juga melihat mereka dengan bola," ujar Luis Milla kepada awak media.
Namun, Milla mengakui adanya kesalahan yang telah dilakukannya. Menurutnya, pergantian pemain pada 20 menit terakhir pertandingan telah berdampak fatal bagi Persib.
"Untuk hari ini jelas ya, karena saya membuat kesalahan dengan mengganti pemain, pergantian kurang bagus," ungkap Luis Milla.
Baca Juga: Seri Lawan Arema FC, Luis Milla Akui Lakukan Kesalahan Fatal: Tarik Marc Klok dan Beckham
Pelatih yang pernah melatih timnas Indonesia ini melakukan pergantian tiga pemain sekaligus, 20 menit sebelum pertandingan berakhir.
Saat Persib unggul 3-2, Milla mengganti Edo Febriansah dengan Rezaldi Hehanusa dan Beckham Putra dengan Frets Butuan pada menit ke-72. Kemudian, pada menit ke-81, Marc Klok digantikan oleh Robi Darwis.
Langkah tersebut justru berujung petaka, tidak lama setelah pergantian pemain, Persib kebobolan dan skor menjadi imbang 3-3. Milla mengakui kesalahan dan menyesal melakukan pergantian pemain di saat-saat kritis tersebut.
Pergantian pemain yang diharapkan bisa membantu tim justru berbuah kekacauan dan membuat Persib belum mampu meraih hasil maksimal di dua pertandingan awal Liga 1 musim ini. Sebelumnya, pada pekan pertama, Persib juga ditahan imbang Madura United dengan skor 1-1.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Seri Lawan Arema FC, Luis Milla Akui Lakukan Kesalahan Fatal: Tarik Marc Klok dan Beckham
-
Gustavo Almeida Cetak Hattrick ke Gawang Persib Bandung! Pelatih Arema FC Yakin Ini Baru Awal!
-
Marc Klok Akui Sangat Sedih dengan Raihan Persib yang Kembali Dapat Skor Imbang di Laga Kedua BRI Liga 1
-
Usai Depak Ricky Kambuaya, Kondisi Persib Bandung Malah Susah Menang? Ini Kata Luis Milla
-
Bobotoh Minta Ketum PSSI Erick Thohir Lakukan Ini, Buntut Persib Bandung Ditahan Imbang Arema FC: Tolong Inimah Pak
Terpopuler
- Ayah Brandon Scheunemann: Saya Rela Dipenjara asal Indonesia ke Piala Dunia
- Di Luar Prediksi! 2 Pemain Timnas Indonesia Susul Jay Idzes di Liga Italia
- Berbalik 180 Derajat, Mantan Rektor UGM Sofian Effendi Cabut Pernyataan Soal Ijazah Jokowi
- 5 Rekomendasi HP Vivo RAM 8 GB Harga di Bawah Rp 2 Jutaan, Baterai Jumbo 6000 mAh!
- Harga Rp90 Jutaan! Cocok untuk yang Bosan sama Brio: Mobil Bekas dari Volkswagen Ini Bisa Jadi Opsi
Pilihan
-
Kebijakan Kuota Ugal-ugalan Pemain Asing Dinilai Hambat Transformasi Sepak Bola Indonesia
-
Kaesang Pangarep Bisa Kalah di Pemilu Raya PSI, Jokowi Ucap Pesan Ini
-
Saham COIN Andrew Hidayat Meroket 337 Persen dalam Sekejap, Bikin Heboh Pasar!
-
2 Pemain Keturunan Resmi Sepakat Gabung Timnas Indonesia
-
Bakal Dampingi Prabowo Hadiri Kongres PSI di Solo, Gibran: Sekarang Kerja Dulu
Terkini
-
Petani Terancam Bangkrut! Pupuk Palsu Rugikan Negara Triliunan Rupiah, Begini Kata Wamentan
-
Danantara: BRILiaN Way Jadi Kunci Transformasi Culture BRI Menuju Bank Terkemuka Asia Tenggara
-
BRI dan Liga Kompas Lepas Tim LKG BRI Indonesia ke Gothia Cup 2025 di Swedia
-
Dirut: BRI Miliki Fondasi untuk Menjadi Bank Terkuat di Indonesia, bahkan di Asia Tenggara
-
5 Khodam Paling Sakti di Nusantara: Warisan Leluhur Hingga Pendamping Sejak Lahir!