SuaraMalang.id - Beredar video yang memperlihatkan seorang perempuan menaiki eskalator turun untuk menuju ke lantai atas. Diduga, perempuan tersebut malas untuk mengantre dan berdesakan di eskalator yang mengarah ke atas.
Video yang dibagikan akun Instagram @memomedsos tersebut kemudian viral.
Dalam video berdurasi singkat itu terlihat seorang perempuan mengenakan celana jeans dan jilbab hitam berjalan di eskalator yang mengarah turun.
Di samping perempuan itu terlihat eskalator naik yang penuh dengan orang. Bahkan tampak antrean panjang orang-orang yang hendak naik eskalator.
Baca Juga: Viral Video Pengemis Bayar Cicilan di Pinggir Jalan
Beberapa di antara mereka juga memperhatikan perempuan tersebut.
Perempuan yang membawa goodie bag itu awalnya terlihat berjalan menapaki satu per satu tangga eskalator. Ia juga berpegangan pada handle eskalator.
Namun, lama kelamaan langkahnya semakin pelan. Terlihat seorang ibu-ibu hendak turun menggunakan eskalator itu. Perempuan itu pun berhenti melangkah dan pasrah ketika eskalatornya mengarah turun.
Belum diketahui apa alasan perempuan tersebut nekat menggunakan eskalator turun. Diduga, ia malas untuk mengantre dan berdesakan di eskalator naik.
Unggahan video itupun mengundang beragam komentar dari warganet.
Baca Juga: Viral Pengemis di Makassar Beri Uang ke Pengendara Motor, Ternyata Bayar Cicilan
"Dia berada di posisi yang benar-benar gak enak, serba salah, mau lanjut sulit sampai atas, mau turun malu banget sama yang di bawah, mana rame banget lagi. Aku cuma berharap dia punya tenaga ekstra untuk bertahan di situ sampai yang di bawah habis biar pas turun gak malu sama yang di bawah," ujar sugi***
"Kalau memang gak mau antre minimal lari lah biar cape tapi pasti sampai, kalau cuma jalan begitu ya cape iya nyampe kagak," kata dinda***
"Karena pakai masker, jadi malunya berkurang 50 persen," kata meda***
"Positif thinking aja mungkin lagi olahraga low budget," ujar nanan***
"Sekalian diet itu, gapapa mbak lanjut aja, paling-paling tahun depan baru sampai," kata revo***
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Bareskrim Nyatakan Ijazah S1 UGM Jokowi Asli, Bernomor 1120 dengan NIM 1681/KT
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
Pilihan
-
Shayne Pattynama Tulis Prediksi Skor Timnas Lawan China di Sandal
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP Terbaik 2025: Layar AMOLED, Harga Rp2 Jutaan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
Terkini
-
Jangan Sampai Kelewatan! DANA Kaget Rp475 Ribu Menantimu di 3 Link Ini
-
Warga Dau Malang Dihebohkan dengan Kasus Dugaan Penculikan Anak
-
6 Link DANA Kaget Malam Ini Senilai Ro 688 Ribu, Siapa Cepat Dia Dapat
-
Ayo Cepat, Ada DANA Kaget Masih Utuh Jangan Sampai Lupa Klaim
-
Waspada Bahaya Tersembunyi di Balik Masifnya Proyek Vila di Lereng Pegunungan Kota Batu