SuaraMalang.id - Seorang pengendara motor tewas tertimpa pohon tumbang saat melintas di kawasan jalan Mayjend Sungkono, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang, Jawa Timur, Jumat (11/11/2022).
Pohon tersebut tumbang akibat hujan lebat dan angin kencang yang menerjang kawasan tersebut.
Detik-detik paska peristiwa itu terjadi terekam oleh kamera warga.
Video itu kemudian beredar di media sosial. Salah satunya diunggah oleh akun instagram @infomalangan.
Dalam video terlihat seorang pria mengenakan kaos dan celana pendek dalam kondisi tergeletak di tengah jalan. Tubuhnya tertimpa pohon yang tiba-tiba tumbang saat dirinya melintas di jalan tersebut.
Hujan lebat dan sedang di sejumlah wilayah Kota Malang pada Jumat siang menyebabkan beberapa pohon tumbang di sejumlah titik.
Tak hanya itu, banjir juga terjadi di beberapa kawasan di Kota Malang.
Unggahan tersebut pun mendapat komentar dari warganet.
"hati-hati dulur-dulurku warga malang terutama, di saat musim hujan seperti ini apalagi angin kencang lebih baik menepi dulu hindari daerah-daerah pepohonan masih ada keluarga yang menanti di rumah kita masing-masing," ujar _sandos***
Baca Juga: Fufung Andi Gabung Unggul FC Malang di Futsal Pro League 2022
"innalillahi, buat teman-teman kalau memang lagi hujan deres banget ditambah angin kencang mending meneduh dulu di tempat yang aman daripada memaksakan dan terjadi hal yang tidak diinginkan," komen zulfi***
"kok gak disingkirin dulu ya pohonnya, kasihan banget si bapaknya ya allah," kata vita***
"kok gak diangkat dulu sih pohonnya, siapa tahu masih bisa ditolong walaupun kemungkinan hidupnya 1 persen tapi kan kasihan," imbuh andri***
"innalillahi, nah kalau sudah memakan korban baru nanti pohonnya dipangkas. Nunggu ada korban dulu. Coba pohon yang rantingnya besar dipotong," kata zein***
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
Fufung Andi Gabung Unggul FC Malang di Futsal Pro League 2022
-
Pembunuh Mahasiswa Kedokteran UB Malang Divonis Seumur Hidup
-
Buntut Pohon Tumbang di Balai Kota Timpa 5 Polisi, Perintah Heru Budi: Pangkas Semua Pohon
-
Malang, Anak-Anak Celine Evangelista Lama Tak Dijenguk Mantan Suami
-
Kemarin Ramai Demo Aremania sampai Update Tragedi Kanjuruhan dan Bencana Banjir
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
Cara Cek Bansos November 2025 Lewat HP, Semua Lewat Aplikasi Cek Bansos!
-
AgenBRILink Mulya Motor Hadirkan Layanan Keuangan hingga ke Pelosok
-
Konsisten Dukung Asta Cita, BRI Dorong Pertumbuhan Inklusif lewat Penyaluran KUR
-
Akses Jalan Malang-Lumajang Ditutup Usai Erupsi Gunung Semeru, Ini Penjelasan Polisi
-
BRI Pimpin Sindikasi Rp5,2 Triliun untuk SSMS, Perkuat Dukungan pada Sektor Agribisnis Nasional