SuaraMalang.id - Kawasan Malang Raya meliputi Kabupaten dan Kota Malang serta Kota Batu bakal diguyur hujan petir sore nanti, Selasa (01/10/2022). Hal ini seperti diramalkan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG).
Seperti dijelaskan Prakirawan BMKG Juanda Shanas Septy melaporkan pada pagi hari cuaca kota Malang cerah berawan. Pukul 10.00 cuaca cerah, namun siang hari pukul 13.00, hujan disertai petir turun di kota Malang.
"Seluruh kecamatan meliputi Blimbing, Lowokwaru, Klojen, Kedungkandang, dan Sukun pada sore hari 16.00 akan terjadi hujan dengan intensitas ringan," katanya dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Selasa (01/11/2022).
Malam hari pukul 19.00, cuaca masih hujan ringan. Pada pukul 22.00, hujan reda namun cuaca masih berawan. Rabu (02/11/2022) dini hari, kota Malang cerah berawan hingga berkabut suhu kondisi itu berada di angka 22 derajat celcius.
Sementara itu, ramalan cuaca di Kabupaten Malang relatif sama, sebagian besar pada pagi hari cuaca cerah berawan. Beberapa jam berlalu jam 10.00, cuaca cerah.
Siang hari pukul 13.00 sebagian besar turun hujan ringan dan hujan berpetir. Kecuali Bantur, Donomulyo, Gedangan, Kalipare dan Sumbermanjing Wetan cuaca cerah.
Sore harinya Jabung, Pakis, Poncokusumo, Tajinan, Tumpang dan Wajak turun hujan, daerah lain berawan hingga berawan pekat.
Kondisi yang sama terjadi pada pukul 19.00. Pada pukul 22.00 Ampelgading, Dampit, dan Tirtoyudo turun hujan ringan, kawasan lain berawan hingga berkabut.
Dini hari Rabu (02/11/2022) cuaca di kabupaten Malang berkabut. Suhu dengan kondisi cuaca itu diperkirakan sekitar 17 – 22 derajat celcius.
Pukul 07.00 pagi, cuaca cerah berawan dan berawan terjadi di seluruh kawasan. Sekian ramalan cuaca Malang kota dan kabupaten untuk hari ini.
Berita Terkait
-
Waspada Cuaca Ekstrem di Jawa Barat Berpotensi Terjadi di Beberapa Kabupaten dan Kota, Simak Dimana Saja
-
17 Kabupaten dan Kota di Jawa Barat Berpotensi Hujan Disertai Kilat dan Angin Kencang, Simak Dimana Saja
-
Cuaca di Jawa Barat Hari ini, Berawan dan Hujan di Sebagian Wilayah Jabar
-
Prakiraan Cuaca Pelabuhan Merak, Ayer dan Daerah Pesisir Banten Selasa 1 November 2022
-
Kemarin Ramai Isu KLB PSSI sampai Autopsi Jenazah Korban Tragedi Kanjuruhan
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
Terkini
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah