SuaraMalang.id - Kemarin pagi, Sabtu (29/10/2022), Rendi ditemukan dalam kondisi sudah tidak bernyawa. Sebelumnya pelajar SMP asal Dusun Krajan, Desa Kesilir, Kecamatan Wuluhan, Kabupaten Jember, Jawa Timur, itu hilang terseret arus sungai.
Rendi dinyatakan hilang terseret air sungai pada Jumat (28/10/2022). Ia ditemukan Satpol Airud Polres Jember bersama Tim SAR Binaan pada Sabtu (29/10/2022) pagi. Jenazahnya ditemukan di Dusun Brego, Desa Sumberjo, Kecamatan Ambulu.
Kapolres Jember AKBP Hery Purnomo mengatakan antara lokasi terseretnya korban dengan lokasi penemuan berjarak sekitar 7 Kilometer.
"Korban ditemukan setelah Satpol Airud Polres Jember bersama Tim SAR Binaan semalaman melakukan penyisiran di sepanjang kali Mayang," ujarnya dikutip dari suaraindonesia.co.id jejaring media suara.com, Minggu (30/10/2022).
Baca Juga: Hilang Sejak 4 Hari Lalu, Masykur Ditemukan Tak Bernyawa di Pantai Lampon Banyuwangi
AKBP Hery menjelaskan, korban jatuh ke sungai Jumat petang, sekitar pukul 18.15 WIB. Korban bersama temannya yang bernama Andre datang ke sungai.
Saat itu, teman korban sedang menikmati kue di pinggir sungai. Sedangkan korban sendiri mandi di sungai.
"Teman korban tidak menyadari kalau temannya mandi di sungai yang airnya deras dan sudah ada di tengah," imbuhnya.
Sesaat kemudian, Rendi berteriak minta Tolong. Andre yang mendengar teriakan itu bergegas berusaha menolong Rendi.
"Namun Andre juga tidak bisa berenang. Akhirnya Andre berteriak ke warga sekitar untuk minta tolong," ujarnya.
Baca Juga: Pengemudi Kapal Cepat Temukan Mayat Tanpa Identitas Mengapung di Perairan Tanjung Sauh
Saat beberapa warga datang, Rendi sudah hilang terseret air yang deras. Sehingga beberapa warga langsung melaporkan kejadian ini ke Mapolsek Ambulu, dan berkoordinasi dengan Satpol Airud dan juga Tim SAR Binaan.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Hilang Sejak 4 Hari Lalu, Masykur Ditemukan Tak Bernyawa di Pantai Lampon Banyuwangi
-
Pengemudi Kapal Cepat Temukan Mayat Tanpa Identitas Mengapung di Perairan Tanjung Sauh
-
Hasil Kumpul Kebo, Warga Taruh Jasad Bayi Dalam Kantong Plastik Hitam dan Buang ke Sungai
-
Mayat Pria Ditemukan Mengapung di Perairan Batam
-
Profil Nora Alexandra Si Cantik dan Seksi yang Sempat Mau Bunuh Diri dan Stres
Terpopuler
- Duet Elkan Baggott dan Jay Idzes, Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs China
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- Penampilan Syahrini di Cannes Mengejutkan, Dianggap Berbeda dengan yang di Instagram
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- Ditegur Dudung Abdurachman, Hercules Akhirnya Minta Maaf ke Gatot Nurmatyo dan Yayat Sudrajat
Pilihan
-
PSSI Bongkar Alasan Tak Panggil Elkan Baggott meski Sudah Sampai di Bali
-
Kurator Didesak Penuhi Hak Karyawan PT Sritex, Tagihan Pembayaran Capai Rp 337 Miliar
-
Menelisik Kinerja Emiten Kongsian Aguan dan Salim
-
Mudah Ditebak, Ini Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs China
-
Muhammadiyah dan BSI Rujuk?
Terkini
-
Nongkrong Bareng Berujung Maut, Pria di Malang Tewas Ditikam Teman Sendiri
-
BRI Lewat BRILiaN Dorong UMKM Hargobinangun Yogyakarta Jadi Motor Ekonomi Desa
-
BRImo FSTVL 2024 Jadi Ajang Apresiasi pada Nasabah, Sekaligus Wujudkan Inklusi Keuangan
-
BRI Mengedepankan Prinsip Pertumbuhan yang Selektif untuk Menjaga Kualitas Kredit Berkelanjutan
-
Kecelakaan di Bromo: Jip Masuk Jurang, Wisatawan Asal Korea Selatan Jadi Korban