SuaraMalang.id - Kecelakaan yang melibatkan sebuah mobil dan kereta api kembali terjadi. Peristiwa itu terjadi di perlintasan KA tanpa palang pintu di Nganjuk, Jawa Timur, Kamis (13/9/2022). Dua penumpang mobil tewas di lokasi dan tiga penumpang luka.
Lokasi kecelakaan tersebut tepatnya berada di perlintasan KA tanpa palang pintu di Desa Ngudikan, Wilangan, Nganjuk.
Detik-detik paska kecelakaan itu terekam dalam sebuah video yang diambil warga.
Video itu kemudian diunggah oleh akun instagram @andreli_48.
Dalam video terlihat sebuah mobil dalam kondisi hancur dan terbelah berada di dekat rel kereta api.
Mobil tersebut tampak ringsek dan tak berbentuk lagi. Beberapa bagiannya bahkan berceceran di sekitar lokasi.
Warga pun datang berkerumun untuk melihat peristiwa tersebut.
Seorang pria tampak membawa daun pisang yang diduga untuk menutupi korban yang meninggal.
Dilansir dari beberapa sumber, diketahui bahwa kendaraan tersebut ingin pulang usai acara hajatan pernikahan. Kendaraan tersebut berisi satu keluarga.
Baca Juga: Wajarkan KDRT, Inul Daratista Diskakmat Mamah Dedeh
Sejumlah warganet pun meninggalkan komentar pada unggahan tersebut.
"innalillah, semoga husnul khatimah, keluarga korban diberikan ketabahan dan kesabaran. Memang harus hati-hati ketika melewati rel kereta, apalagi tanpa palang pintu," ujar luqman***
"mau ngomong gimana kalau sudah takdir mau gimana lagi," kata maz***
"mata telinga kurang jeli apa gimana," komen galang***
"lagi dan lagi tragedi tanpa palang," kata heri***
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
Wajarkan KDRT, Inul Daratista Diskakmat Mamah Dedeh
-
Divonis Kanker Paru-paru Stadium 4, Suami Minta Kiki Fatmala Tulis Surat Wasiat
-
Evakuasi Seorang Remaja Tergencet Reruntuhan Rumah Oleh Gabungan Tim SAR
-
Aksi Heroik! Penyelamatan Dua Bocah Yang Terbawa Arus Sungai Oleh Dua Oknum Tni
-
Ririe Fairus Diduga Punya Kekasih Baru, Netizen Doakan Berjodoh
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Konsisten Dukung Pembiayaan Produktif, BRI Salurkan KUR Rp130,2 Triliun hingga September 2025
-
5 Link DANA Kaget Aktif, Langsung Sikat Saldo Gratis Sekarang
-
Marcos Santos Geram! Salahkan Wasit Usai Arema FC Dibungkam Borneo FC
-
Akhir Pekan Banjir Rejeki, 5 Link ShopeePay Gratis Ini Bisa Cairkan Rp2,5 Juta!
-
BRI Dorong Desa BRILiaN Jadi Pusat Pertumbuhan Ekonomi Baru Indonesia