SuaraMalang.id - Insiden ricuh antarsuporter saat Persebaya Surabaya melawan Rans Nusantara FC, Kamis (15/9/2022) merusak sejumlah fasilitas Stadion Gelora Delta, Sidoarjo. Hal itu direspon oleh Bupati Sidoarjo, Ahmad Muhdlor Ali dengan melakukan sidak ke stadion setempat.
Dalam sidak itu, bupati menyaksikan banyaknya kerusakan yang dilakukan oleh suporter pendukung Persebaya setelah kalah 1-2 melawan Rans Nusantara.
Kepala Disporapar Sidoarjo, Djoko Supriyadi mengatakan dari kerusakan yang ada di luar dan dalam stadion, nilainya kisaran ratusan juta rupiah.
"Kerusakan kisaran ratusan juta," ujar Djoko seperti dilansir beritajatim.com jaringan Suara.com Jumat (16/9/2022).
Baca Juga: Persebaya Surabaya Kalah 3 Kali Beruntun, Bonek Tetap Percaya Aji Santoso
Djoko menambahkan, hingga kini pihaknya sedang melakukan pendataan terkait kerusakan yang ada. Pendataan juga langsung dimonitor oleh Bupati Sidoarjo yang kemudian akan segera diajukan ke manajemen Persebaya.
"Yang kita catat semua pager tribun hampir 400 meter rusak semua, pintu gerbang pagar B kisaran 20 meter rusak, ada sound system rusak, t-board juga rusak, ada mixer 16 channel dan 2 mic yang dikabarkan hilang," jelasnya.
Dalam pengerjaan, pihak Pemkab Sidoarjo menargetkan 10 hari kedepan upaya perbaikan yang dilakukan oleh pihak manajemen Persebaya selesai dilakukan.
"Kita minta pihak Persebaya yang mengerjakan, bukan kita. Yang penting kita tahu ini semua baik kembali. Kira-kira prediksi saya maksimal 10 hari, karena tanggal 22 ada pertandingan Deltras," jelasnya dengan menyebut untuk kasus pengrusakan ini sepenuhnya telah dilaporkan ke pihak kepolisian.
Baca Juga: Kenapa Persebaya Kalah dari Rans Nusantara FC Hingga Bonek Ngamuk? Ternyata Masalahnya Begini
Berita Terkait
-
Begini Cara Kevin Diks Dongkrak Popularitas Timnas Indonesia ke Level Eropa
-
Media Asing Kaget Timnas Indonesia Pilih Stadion 500 Kilometer untuk Kandang Piala AFF 2024
-
Ceritakan Atmosfer Stadion GBK, Kevin Diks: Kamu Bisa Rasakan Betapa Istimewanya Itu
-
Piala AFF 2024: Keangkeran Stadion Thuwunna Bagi Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Bakal Angkat Kaki dari Stadion GBK Saat AFF 2024, Ini Penyebabnya
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Buruan Serbu! Daftar Promo Pilkada 2024, Ada Kopi Gratis!
-
Momen Pilkada, Harga Emas Antam Langsung Melonjak
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
Terkini
-
Firhando Tiba-tiba Sampaikan Maaf ke ASN Kota Batu
-
Seribuan Lebih Suami Istri di Kota Malang Cerai, Faktornya Paling Banyak Judi
-
Viral Video Perundungan Pendukung Salah Satu Paslon Pilwali Kota Batu
-
Nahas, SMK Muhammadiyah Malang Rugi Rp35 Juta Akibat Kebakaran
-
HIPMI Kota Batu Pecah Kongsi di Pilwali Kota Batu, Anggota ke Gumelar-Rudi