SuaraMalang.id - Sebuah video yang memperlihatkan seorang pria menyumbang buket berisi uang kepada sepasang pengantin, viral di media sosial. Diketahui, momen tersebut diambil di sebuah acara pernikahan di Madura, Jawa Timur.
Video itu dibagikan oleh akun instagram @andreli_48. Dalam video terlihat sebuah acara pesta pernikahan yang cukup mewah. Pengantin wanita tampak duduk di kuade. Sementara sang pengantin pria terlihat berdiri di depannya.
Tampak seorang pria mengenakan jas abu-abu dan peci hitam bersama beberapa wanita di sampingnya. Yang mencuri perhatian, pria tersebut membawa sebuah buket raksasa yang berisi uang kertas nominal Rp 100 ribuan.
Bahkan buket tersebut memiliki ukuran yang cukup tinggi.
Baca Juga: Buket Bunga Masih Bagus Dibuang Oleh Pemiliknya, Alasannya Bikin Warganet Ikut Ilfeel
Tak hanya itu, dua wanita yang ada di samping pria tersebut masing-masing juga membawa buket uang, namun dengan ukuran yang lebih kecil.
Pada akhir video terlihat wanita yang berdiri di samping pria tersebut mengeluarkan uang yang ditata memanjang di dalam plastik. Diduga uang tersebut nantinya akan dikalungkan ke kedua mempelai.
Diketahui, hal itu memang sudah merupakan tradisi masyarakat Madura saat datang ke acara pernikahan.
Sontak saja, warganet ramai-ramai memberikan komentar pada unggahan tersebut.
"nanti pas penyawer ada acara disuruh ganti balik gak," tanya 20***
Baca Juga: 4 Alasan Buket Bunga Sangat Cocok sebagai Kado Spesial
"tradisi pamer mungkin maksudnya," komen masba***
"aku juga bisa begitu, tapi duitnya gaada," kata kesia***
"pertahankan terus tradisi bukan pamernya," ujar arya***
"kalau menurut saya pamer kecuali nyawernya senominal itu ditransfer ke rekening pengantin atau cash tapi gak dipajang gitu," kata eskam***
"tapi bucket uang baru ada baru-baru ini min jadi bukan tradisi dong namanya hehe," ujar epoy***
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
Kamera HP Android Bikin Ariel Noah Dikira Parto, Samsung Tawarkan Galaxy S24 Ultra
-
Viral Potret Ariel Noah Dicap Mirip Parto, Merek HP-nya Jadi Sorotan
-
Guru Honorer Pecah Tangis usai Lulus PNS, Dulu Belasan Tahun Digaji Cuma Ratusan Ribu
-
Zulhas Kunjungi Jokowi, Dokter Tifa Lontarkan Sindiran Telak: Takut?
-
Viral! Cara Mudah Bikin Video Transformasi Venom di TikTok Pakai AI
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
Terkini
-
Oknum Polisi di Kediri Terlibat Jaringan Narkoba, Ancam Dipecat
-
Nostalgia Masa Kecil di Kediri, Risma Komitmen Pendidikan Gratis untuk Santri
-
Survei Polbrain: Khofifah Unggul, Risma Masih Berpeluang Menang
-
Target PAD Malang Turun Rp161 Miliar, DPRD-Pemkot Sepakati KUA-PPAS 2025
-
UMKM Lokal Dilibatkan! Simak Program Makan Siang Gratis untuk Siswa SD di Kota Malang