SuaraMalang.id - Penyanyi cilik asal Banyuwangi, Jawa Timur, Farel Prayoga namanya melejit setelah tampil dihadapan Presiden RI Joko Widodo bersama jajaran pejabat negara pada peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, Rabu (17/8/2022) lalu.
Belakangan ini, Farel kembali menyita perhatian publik lantaran berangkat sekolah dari Kalimantan Selatan menuju Banyuwangi dengan menumpangi pesawat jet pribadi.
Namun, pada Kamis (1/9/2022) Farel Prayoga tidak masuk sekolah dengan alasan sakit. Sang ibu, Siti Mujayanah telag meminta izin kepada Wali Kelas 6, SDN 2 Kepundungan.
"Tapi untuk hari ini adik Farel tidak masuk sekolah, tapi ijin sama wali kelasnya, bahwa hari ijin tidak bisa mengikuti pelajaran karena sakit batuk dan pilek," kata Kepala SDN 2 Kepundungan, Ambarwati, Kamis (1/9/2022).
Ia berharap secepat mungkin Farel sembuh dan kembali mengikuti kegiatan di sekolah.
"Izinnya ya hari ini, tapi mudah-mudahan cepet sembuh. Kalau misal hari ini berobat ya cepet sembuh, dan gak lama-lama," ungkap Ambarwati.
Dia menduga, kondisi kesehatan Farel Prayoga sedikit terganggu akibat kelelahan dengan job yang semakin membanjirinya.
Terdekat Farel Prayoga juga dijadwalkan manggung dalam agenda Simposium dan Expo UMKM Binaan Pesantren bertajuk 'UMKM Pesantren Kuat, Indonesia Sejahtera' yang digelar hari ini hingga besok.
Dalam agenda tersebut Farel Prayoga bakal satu panggung dengan Noe Letto, penyanyi fenomenal Banyuwangi, Wandra Restusiyan dan Arief Citenx.
Baca Juga: Penambang Tewas Terbakar di Kawah Ijen
Kontributor : Achmad Hafid Nurhabibi
Berita Terkait
-
Wow, Turut Perintah Jokowi Penyanyi Ojo Dibandingke Farel Prayoga ke Sekolah Naik Jet Pribadi
-
Viral Bensin Dioplos Air di Banyuwangi, Polisi Datangi SPBU dan Sementara Stop Layani Pembelian
-
Viral SPBU Pesanggaran Banyuwangi Diduga Campur BBM dengan Air
-
Turuti Pesan Presiden Jokowi, Farel Prayoga Naik Jet Pribadi dari Kalimantan ke Banyuwangi Demi Tatap Sekolah
-
SPBU di Banyuwangi Dipadati Warga 'Panic Buying' Dengar Kabar Kenaikan Harga BBM
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
Terkini
-
Lewat AgenBRILink, BRI Hadirkan Layanan Inklusi Keuangan di 66 Ribu Desa
-
Akad Massal KPR FLPP: BRI Tegaskan Komitmen Dukung Program Nasional 3 Juta Rumah
-
Malam Minggu Makin Ceria, Dapatkan Tambahan Tabungan Dadakan Lewat DANA Kaget
-
Status Waspada Gunung Semeru: Erupsi Pagi Ini, Hindari Zona Merah Berikut!
-
UMKM Naik Kelas Bersama BRI di Ajang Halal Indo 2025