SuaraMalang.id - Merespons ribut-ribut isu kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM), Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) se-Malang Raya mengancam bakal menggelar demonstrasi besar-besaran.
Demonstrasi akbar ini akan digelar jika pemerintah benar-benar memutuskan menaikkan harga di tengah kondisi ketidakpastian ekonomi seperti sekarang ini. Meskipun begitu, mereka masih akan mengkaji lagi arah kebijakannya.
Demikian disampaikan Koordinator BEM Malang Raya Zulfikri. "Kami masih membaca perkembangan informasi dan kebijakan yang nantinya akan dikeluarkan oleh pemerintah," katanya dikutip dari timesindonesia.co.id jejaring media suara.com, Rabu (31/8/2022).
Zulfikri menambahkan bahwa pihaknya berkomitmen untuk mengawal kebijakan terkait kenaikan BBM dan penyaluran bantuan.
Baca Juga: Cara Menghemat Bensin Agar Tidak Boros, Termasuk Perhatikan Berat Badan Pengendara!
"Kami siap untuk menaikan eskalasi gerakan mulai dari pembacaan berbasis akademik hingga turun ke jalan," tegasnya.
Menteri ESDM Arifin Tasrif memberikan sinyal bahwa pemerintah akan mengumumkan kenaikan harga BBM jenis pertalite dan solar bersubsidi pada 31 Agustus 2022.
Pemerintah masih mematangkan rencana soal Kenaikan harga BBM pertalite dan solar segera naik merupakan rencana memberikan subsidi bagi masyarakat.
Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan ada dua bansos tambahan yang disiapkan oleh pemerintah. Yaitu, pertama, BLT Rp600 ribu untuk 20,65 juta KPM.
BLT itu akan diberikan masing-masing Rp150 ribu selama empat kali melalui Kementerian Sosial. Dengan total BLT ekstra yang diterima KPM sebesar Rp600 ribu.
Baca Juga: Harga Pertalite Batal Naik, Begini Situasi Terkini SPBU Pertamina Di Jakarta Selatan
Menurut Zulfikri, BEM Malang Raya berkomitmen pada kepentingan rakyat dan tidak segan jika kebijakan tersebut merugikan dan menindas rakyat maka pihaknya siap untuk turun ke jalan.
"Kenaikan BBM akan memberikan dampak besar bagi kalangan masyarakat rentan. Hal ini justru mempertajam wajah pemerintah dalam menindas masyarakat," tegas Koordinator BEM Malang Raya ini.
Berita Terkait
-
Sederet Sumber Kekayaan Vicky Prasetyo, Tak Heran Berani Maju Calon Bupati Pemalang
-
Persiapan Matang, KPU Kota Malang Gelar Simulasi untuk Kelancaran Pilkada
-
Sultan Andara vs Crazy Rich Malang, Adab Raffi Ahmad ke Rumah Rp60 M Momo Geisha Jadi Omongan
-
Suami Momo Geisha Ternyata Bos Besar, Pantas Enteng Hadiahkan Lapangan Futsal Berstandar FIFA
-
Sukses Digelar! Workshop Suara.com dan UAJY di 3 Kota Diikuti 150 Lebih Digital Creator
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Malang Selatan Diterjang Banjir, Puluhan Rumah Terendam
-
Hasil Hitung Cepat Pilkada 2024 di Malang Raya
-
Gumelar Beri Instruksi Penting untuk Pendukungnya: Kawal Perolehan Suara
-
Momen Bahasa Isyarat Antara CS BRI dengan Nasabah Penyandang Disabilitas Dapat Aplaus Publik
-
Momen Kris Dayanti Nikmati Waktu Bersama Keluarga Sebelum Hari Pencoblosan Pilkada 2024