SuaraMalang.id - Sadima (65) telah menjalani operasi di RSD dr. Soebandi Jember pasca penganiayaan sadis yang dilakukan anak kadungnya sendiri, Misyanto.
Diketahui, warga asal Dusun Pasar Alas, Desa Garahan, Kecamatan Silo, Jember itu menderita luka serius di bagian trakea.
Humas RSD dr. Soebandi Jember drg. Septyono Hariawan mengatakan, korban sudah menjalani proses operasi.
“Saat ini pasien sudah selesai dioperasi, kondisi stabil dan masih diobservasi. Tapi belum dipindah ke ruangan perawatan umum. Masih di IGD,” katanya mengutip dari Suarajatimpost.com jejaring Suara.com, Senin (15/8/2022).
Kendati demikian, pihaknya enggan menjelaskan rinci terkait penangan medis dan kondisi korban.
“Mohon doanya semoga segera pulih sedia kala,” ucapnya.
Sebelumnya diberitakan, seorang ibu tua bernama Sadima (65) warga Dusun Pasar Alas, Desa Garahan, Kecamatan Silo, Jember. Digorok lehernya oleh anak kandungnya sendiri berinisial M (35).
Korban mengalami luka cukup parah pada bagian leher, dan harus mendapat perawatan di rumah sakit. Setelah sebelumnya dirawat di klinik sekitar Kecamatan Silo.
Kejadian tragis itu terjadi sekitar pukul 20.00 WIB.
Korban yang saat itu sedang tidur di kamar, tiba-tiba didatangi anaknya dan langsung digorok menggunakan pisau dapur berukuran besar.
Mendapat laporan aksi sadis pelaku, anggota Polsek Silo langsung mendatangi lokasi kejadian. Pelaku pun langsung diamankan ke Mapolsek Silo.
Hingga berita ini dibuat, korban sudah mendapat perawatan intensif dan operasi berjalan lancar.
Berita Terkait
-
Guru Olahraga SMKN 1 Jakarta Aniaya Siswa hingga Babak Belur, Korban Ternyata Anak Anggota TNI
-
Viral Video Pelajar di Medan Dianiaya Sekelompok Pemuda Gegara Ini
-
Viral Video Anak Sekolah Dikeroyok di Halaman Kampus, Penyebabnya Gara-gara Saling Senggol Saat Main Bola
-
Sorotan Kemarin: Anak di Jember Aniaya Ibu Kandung dengan Sadis hingga Kasus Penyegelan Sekolah di Banyuwangi
-
Motor Tersambar Kereta Api di Jember, Tiga Korban Meninggal
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
Terkini
-
Cara Cek Bansos November 2025 Lewat HP, Semua Lewat Aplikasi Cek Bansos!
-
AgenBRILink Mulya Motor Hadirkan Layanan Keuangan hingga ke Pelosok
-
Konsisten Dukung Asta Cita, BRI Dorong Pertumbuhan Inklusif lewat Penyaluran KUR
-
Akses Jalan Malang-Lumajang Ditutup Usai Erupsi Gunung Semeru, Ini Penjelasan Polisi
-
BRI Pimpin Sindikasi Rp5,2 Triliun untuk SSMS, Perkuat Dukungan pada Sektor Agribisnis Nasional