SuaraMalang.id - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Tol Surabaya-Malang KM 71. Sebuah pikap Mitsubishi L300 menghantam kendaraan di depannya, Kamis (04/08/2022).
Akibat kecelakaan itu, satu orang meninggal dunia dan dua orang lagi cedera serius. Ketiga korban ini merupakan penumpang pikap warga Kota Batu Jawa Timur ( Jatim ).
Untuk lokasi persis kecelakaan di Desa Tejowangi, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Pasuruan. Para korban ini masing-masing berinisial FAP, AS dan RS.
FAP meninggal duia akibat cedera kepala serius, sementara AS dan RS mengalami luka ringan pada bagian kepala, tangan dan sekitar mata. Peristiwa ini dibenarkan Kasat PJR Polda Jatim, AKBP Dwi Sumrahadi.
"Setelah menerima laporan korban langsung dibawa ke RSUD Lawang, Malang. Namun, pengemudi mobil pikap tak bisa ditolong dan meninggal di tempat," katanya dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com.
Sementara itu, mobil yang dihantam pikap tersebut melarikan diri setelah ditabrak, dan sampai sekarang belum diketahui identitas pemiliknya.
Insiden ini berawal dari mobil pikap yang melaju dengan kecepatan tinggi di jalur kanan jalan tol. Karena pencahayaan yang sangat minim, pengemudi tak menyadari ada mobil di depannya.
Akibatnya, pikap langsung menabrak mobil tersebut. Dari kejadian itu, pikap dalam kondisi rusak parah.
"Setelah menabrak, pikap dalam keadaan rusak parah. Sedangkan posisinya berada di jalur lambat," katanya menambahkan.
Baca Juga: Pikap Kecelakaan di Tol Surabaya-Malang, Sopir Warga Kota Batu Meninggal
Berita Terkait
-
Pikap Kecelakaan di Tol Surabaya-Malang, Sopir Warga Kota Batu Meninggal
-
Sopir Mobil Pikap Ditemukan Tewas, Mulut Penuh Darah
-
Detik-Detik Sopir Becak Lakukan Aksi Drifting Bikin Publik Melongo, Mobil Pikap Jadi Pemicunya
-
Sopir Mobil Pikap Tewas Usai Tabrak Truk di Binjai, Begini Kronologinya
-
Kena Tilang Gegara Kelebihan Muatan, Sopir Ngeyel sambil Bikin Konten, Publik: Bikin Barang Bukti Sendiri
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah