SuaraMalang.id - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Tol Surabaya-Malang KM 71. Sebuah pikap Mitsubishi L300 menghantam kendaraan di depannya, Kamis (04/08/2022).
Akibat kecelakaan itu, satu orang meninggal dunia dan dua orang lagi cedera serius. Ketiga korban ini merupakan penumpang pikap warga Kota Batu Jawa Timur ( Jatim ).
Untuk lokasi persis kecelakaan di Desa Tejowangi, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Pasuruan. Para korban ini masing-masing berinisial FAP, AS dan RS.
FAP meninggal duia akibat cedera kepala serius, sementara AS dan RS mengalami luka ringan pada bagian kepala, tangan dan sekitar mata. Peristiwa ini dibenarkan Kasat PJR Polda Jatim, AKBP Dwi Sumrahadi.
"Setelah menerima laporan korban langsung dibawa ke RSUD Lawang, Malang. Namun, pengemudi mobil pikap tak bisa ditolong dan meninggal di tempat," katanya dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com.
Sementara itu, mobil yang dihantam pikap tersebut melarikan diri setelah ditabrak, dan sampai sekarang belum diketahui identitas pemiliknya.
Insiden ini berawal dari mobil pikap yang melaju dengan kecepatan tinggi di jalur kanan jalan tol. Karena pencahayaan yang sangat minim, pengemudi tak menyadari ada mobil di depannya.
Akibatnya, pikap langsung menabrak mobil tersebut. Dari kejadian itu, pikap dalam kondisi rusak parah.
"Setelah menabrak, pikap dalam keadaan rusak parah. Sedangkan posisinya berada di jalur lambat," katanya menambahkan.
Baca Juga: Pikap Kecelakaan di Tol Surabaya-Malang, Sopir Warga Kota Batu Meninggal
Berita Terkait
-
Pikap Kecelakaan di Tol Surabaya-Malang, Sopir Warga Kota Batu Meninggal
-
Sopir Mobil Pikap Ditemukan Tewas, Mulut Penuh Darah
-
Detik-Detik Sopir Becak Lakukan Aksi Drifting Bikin Publik Melongo, Mobil Pikap Jadi Pemicunya
-
Sopir Mobil Pikap Tewas Usai Tabrak Truk di Binjai, Begini Kronologinya
-
Kena Tilang Gegara Kelebihan Muatan, Sopir Ngeyel sambil Bikin Konten, Publik: Bikin Barang Bukti Sendiri
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
Terkini
-
Akses Jalan Malang-Lumajang Ditutup Usai Erupsi Gunung Semeru, Ini Penjelasan Polisi
-
BRI Pimpin Sindikasi Rp5,2 Triliun untuk SSMS, Perkuat Dukungan pada Sektor Agribisnis Nasional
-
BRI Sabet Penghargaan ASRA 2025 untuk Laporan Keberlanjutan Terbaik
-
BRI Hadirkan RVM di KOPLING 2025 Lewat Program Yok Kita Gas
-
Berpartisipasi dalam PRABU Expo 2025, BRI Perkuat Ekosistem Ekonomi Kerakyatan Modern