SuaraMalang.id - Sebuah video yang memperlihatkan seorang kakek yang diketahui sebagai pengamen tengah berjoget dan menyawer biduan dangdut, viral di media sosial.
Video itu salah satunya diunggah oleh akun instagram @andreli_48.
Dalam video yang beredar, tampak kakek pengamen itu menyawer seorang biduan sambil berjoget di atas panggung.
Kakek yang mengenakan peci dan membawa tas selempang itu tampak mengeluarkan uang dari tasnya.
Ia kemudian menunjukkan selembar uang ke biduan tersebut. Saat si biduan akan mengambil uang, ia dengan sigap menarik kembali uang itu.
Ia pun terus asik berjoget sambil merokok.
Belakangan diketahui, kakek pengamen tersebut berinisial M (58) warga Desa Alastengah, Kecamatan Besuk, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur.
M diketahui setiap hari mangkal di bawah lampu merah Kraksaan, Kabupaten Probolinggo.
Terbaru, kakek tersebut telah diamankan oleh petugas Satpol PP setempat. Hal itu dilakukan karena adanya laporan pengguna jalan yang terganggu dengan keberadaan kakek pengemis tersebut.
Akun yang sama juga mengunggah sejumlah video saat kakek tersebut beraksi sebagai pengemis di lampu merah.
Meski pernah terjaring razia, hal itu tidak membuatnya jera.
Unggahan tersebut pun mengundang beragam komentar dari warganet.
"mungkin dia butuh hiburan gak merugikan menurutku kenapa musti diamankan," ujar dewi***
"cara buat ngebahagiain diri sebelum dia meninggal," kata hirom***
"dia pengamen bukan pengemis, emang salah ya sampai ditangkap? Kalau pun viral karena beliau nyawer ya besok-besok gausah dikasihanin kalau ketemu," ujar fadill***
Berita Terkait
-
Viral Kakek Pengemis Nyawer Biduan Dangdut Punya Penghasilan Puluhan Juta, Satpol PP: Petugas Kalah Cuy, Ngeri!
-
Viral Video Seorang Kakek Sawer Biduan Ternyata Pengemis Tajir Punya Uang Puluhan Juta
-
KPK Sita Aset Senilai Rp 104,8 Miliar dari Bupati Probolinggo Nonaktif Puput Tantriana Sari
-
Aset Bupati Nonaktif Probolinggo Puput Tantriana Sari Disita KPK, Mulai Tanah Sampai Emas Rp 104 Miliar
-
KPK Sita Aset Bupati Probolinggo Nonaktif Mencapai Rp 104,8 Miliar
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Kinerja Kinclong, BRI Bakal Buyback Rp 3 Triliun Saham
-
QRIS BRI Permudah Transaksi di Pameran Tanaman Hias Internasional
-
DANA Kaget Spesial Malam Minggu: Rebutan Saldo Buat Ngopi Asyik Bareng Teman
-
USS 2025 Presented by BRImo Bakal Banjir Hadiah dan Cashback, Yuk Ikutan!
-
Weekend Ceria! Klaim DANA Kaget Hingga Rp 235 Ribu Sekarang