SuaraMalang.id - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Jember, Jawa Timur, menyesalkan intimidasi yang dilakukan seorang demonstran kepada salah satu anggota DPRD Jember Agus Khaeroni, Kamis (16/6/2022) kemarin.
Sekretaris DPD PAN Jember Nyoman Aribowo mengatakan, legislatif akan selalu terbuka dan menerima segala aspirasi masyarakat. Namun, menurutnya, seluruh pihak penting agar menjaga kesopanan dan etika dalam menyampaikan pendapatnya.
Ia juga mengevaluasi standar pengamanan gedung DPRD Jember saat terjadi unjuk rasa.
“Di internal DPRD Jember kan ada pihak pengamanan yang harus juga waspada, karena dewan adalah pejabat daerah yang harus dilindungi. Kalau semua orang bisa memperlakukan anggota dewan seperti itu kan juga rawan,” kata Nyoman mengutip dari Beritajatim.com, Jumat (17/6/2022).
“Saya mengimbau pimpinan agar mulai menertibkan pengamanan internal DPRD Jember. Kalau ada demo atau penyampaian aspirasi tinggal atur saja. Toh kita menerima aspirasi dalam ruangan juga sangat bisa,” kata Nyoman.
Sebelumnya, dalam aksi unjuk rasa kemarin, beberapa demonstran yang berasal dari sejumlah elemen di Jember melakukan aksi razia di gedung parlemen. Jumadi, salah satu pendemo, bertemu Agus Khaeroni, salah satu legislator PAN, di ruang Komisi C.
Saat itu, Jumadi sempat membentak dan menarik tangan Agus. Ia juga menggebrak meja beberapa kali, sebelum dirangkul keluar ruangan oleh demonstran lainnya. Dalam aksi itu, Jumadi juga sempat membuang beras dari salah satu karung di hadapan anggota DPRD Jember yang menemui perwakilan demonstran.
Jumadi akhirnya minta maaf atas perbuatannya. Nyoman menerima permintaan maaf tersebut dengan lapang dada.
“Kami di Dewan memang menghadapi berbagai karakter masyarakat. Bermacam-macam. Tapi kita tetap harus menjaga etika yang umum saja. Kami melihat cara-cara yang dilakukan teman-teman dalam aksi demo itu ya agak menyesalkan. Kan bisa dengan cara komunikasi yang baik. Ini kan etika normatif saja, berhubungan dengan orang harus seperti apa,” katanya.
Baca Juga: Viral Aksi Buang dan Hamburkan Beras saat Orasi di Depan Anggota DPRD Jember
Berita Terkait
-
Viral Aksi Buang dan Hamburkan Beras saat Orasi di Depan Anggota DPRD Jember
-
Media Korea Sebut Peran Park Hang-seo di Balik Lolosnya Timnas Indonesia ke Piala Asia 2023
-
Soroti Kemunculan Zulkifli Hasan di Reshuffle Kabinet Jokowi, Pengamat UGM: Untuk Amankan Stabilitas Ekonomi
-
Ketum PAN Zulhas Jadi Mendag, Analis: Memperkeruh Suasana Menteri-Menteri Jokowi
-
Viral Tuduhan Suporter Bangladesh Sebut Malaysia Rasis di Kualifikasi Piala Asia 2023
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Peran Strategis UMKM Disorot Dirut BRI dalam Forum Keuangan Global WEF Davos
-
CEK FAKTA: China Resmi Tutup Pintu Wisatawan Israel, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Purbaya Hapus Dana Desa dan Diganti Subsidi Listrik hingga Sembako, Benarkah?
-
Lewat Klasterku Hidupku, BRI Bangun Ekosistem UMKM Berdaya Saing dan Inklusif
-
CEK FAKTA: Menkeu Purbaya Audit Kekayaan Luhut, Benarkah?