SuaraMalang.id - Kasus penularan Covid-19 di Indonesia mengalami kenaikan. Tercatat sebanyak 1.242 kasus, per Rabu (15/6/2022).
Berdasar informasi yang terhimpun, Jawa Timur berada di urutan empat terbanyak, yakni sebanyak 63 kasus positif.
Rinciannya, DKI Jakarta sebanyak 730 kasus, Jawa Barat 216 kasus, Banten 146 kasus. Kemudian Jawa Timur sebanyak 63 kasus positif.
Tidak ditemukan penambahan kasus dalam 24 jam terakhir di 15 provinsi. Sementara, 13 provinsi melaporkan penambahan kasus di bawah 10.
Baca Juga: Kasus COVID-19 di Tangerang Meningkat, Diduga karena Subvarian Omicron BA.4 dan BA.5
Data perkembangan penyebaran Covid-19 di Indonesia ini dipublikasikan oleh Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). Pihaknya juga menyatakan akan memperbarui data perkembangan penyebaran Covid-19 pada pukul 12.00 setiap harinya.
Setelah ada penambahan sebanyak 1.242 kasus, total kasus positif Covid-19 di Indonesia mencapai 6.063.251. Sebanyak 6.007 di antaranya tergolong kasus aktif. Humas BNPB juga mengumumkan, pada hari Rabu (15/6), jumlah pasien yang dinyatakan terkonfirmasi negatif Covid-19 sebanyak 525 orang.
Merespons itu, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa mengingatkan supaya warga agar tetap menegakan protokol kesehatan khususnya di tempat umum atau dikeramaian.
"Mari kita tetap menjaga diri sendiri, keluarga, dan lingkungan sekitar, meski pelonggaran telah diterbitkan tetap jaga standart protokol kesehatan," ungkap Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa mengutip dari Beritajatim.com, Kamis (16/6/2022).
Baca Juga: 12 Gejala Omicron BA.4 dan BA.5 yang Banyak Dikeluhkan, Waspadai Ciri-cirinya!
Berita Terkait
-
Update COVID-19 Jakarta 16 Juni: Positif 696, Sembuh 292, Meninggal 1
-
Kasus Covid-19 di Kabupaten Tangerang Naik, Diduga Ini Penyebabnya
-
Kasus COVID-19 di Tangerang Meningkat, Diduga karena Subvarian Omicron BA.4 dan BA.5
-
12 Gejala Omicron BA.4 dan BA.5 yang Banyak Dikeluhkan, Waspadai Ciri-cirinya!
-
Waduh! Kasus COVID-19 di Indonsia Bertambah 1.173, DKI Jakarta Terbanyak
Terpopuler
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 1 Detik Jay Idzes Gabung Sassuolo Langsung Bikin Rekor Gila!
- Andre Rosiade Mau Bareskrim Periksa Shin Tae-yong Buntut Tuduhan Pratama Arhan Pemain Titipan
- Penantang Kawasaki KLX dari Suzuki Versi Jalanan, Fitur Canggih Harga Melongo
- 5 Rekomendasi Mobil Bekas Keluarga dengan Sensasi Alphard: Mulai Rp50 Juta, Bikin Naik Kelas
Pilihan
-
Tok! Carlo Ancelotti Dibui 1 Tahun: Terbukti Gelapkan Pajak Rp6,7 M
-
Sejarah Nama Kompetisi Liga Indonesia: Dari Perserikatan Kini Super League
-
Dear Pak Prabowo: Penerimaan Loyo Utang Kian Jumbo
-
Eks Petinggi AFF Kritik Strategi Erick Thohir, Naturalisasi Jadi Bom Waktu untuk Timnas Indonesia
-
Siapa Liam Oetoehganal? Calon Penerus Thom Haye Berstatus Juara Liga Belgia
Terkini
-
Sebagai Agent of Development, BRI Salurkan BSU Senilai Rp1,72 Triliun ke 2,8 Juta Pekerja
-
Gunung Semeru Erupsi 4 Kali Hari Ini! Warga Diminta Jauhi Area Ini
-
Waspada! Gunung Semeru Erupsi Empat Kali, Warga Diminta Jauhi Kawasan Rawan Bencana
-
BRI Catat Green Financing Rp89,9 Triliun, Bukti Komitmen pada Pembangunan Berkelanjutan
-
Layanan AgenBRILink dari BRI Kini Makin Lengkap dan Aman