SuaraMalang.id - Timnas Indonesia akan menghadapi Bangladesh di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Rabu (1/6/2022) pukul 20.30 WIB. Sekitar 9.000 penonton akan memenuhi tribun stadion untuk pertama kalinya sejak pandemi COVID-19.
Pelatih Shin Tae-yong serius menyiapkan skuadnya pada untuk meladeni Bangladesh.
“Kami harus menang,” ujar pria asal Korea Selatan itu.
Keberhasilan menundukkan Bangladesh, lanjut dia, akan menambah poin skuad Garuda di peringkat FIFA. Terpenting, kemenangan akan mendongkrak semangat dan motivasi para pemain menuju Kualifikasi Piala Asia 2023.
Duel itu juga sebagai laga pemanasan sebelum melakoni Kualifikasi Piala Asia 2023 yang akan digelar di Kuwait pertengahan bulan ini.
Berikut link live streaming Timnas Indonesia vs Bangladesh.
Sementara pelatih Timnas Bangladesh Javier Cabrera (kiri) dan gelandang Jamal Bhuyan memberikan keterangan kepada pewarta dalam konferensi pers sebelum pertandingan persahabatan FIFA kontra Indonesia di Bandung, Selasa (31/5/2022).
“Pertandingan itu menjadi kesempatan saya untuk melihat kemampuan pemain menjelang keberangkatan ke Malaysia,” tutur Javier.
Bangladesh akan menjalani laga Grup E Kualifikasi Piala Asia 2022 yang berlangsung di Malaysia pada 8-14 Juni 2022. Di grup tersebut, mereka bersaing dengan tuan rumah Malaysia, Bahrain dan Turkmenistan.
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Buka Suara soal Mantan Asistennya di Timnas Indonesia yang Kini Latih Vietnam U-23
-
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Bangladesh: Menanti Aksi Elkan Baggott dan Stefano Lilipaly
-
Ditanya Apakah Cemburu dengan Park Hang-seo yang Lebih Berprestasi, Shin Tae-yong Beri Jawaban Berkelas
-
Tinggal Klik! Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Bangladesh Malam Ini
-
Timnas Indonesia Vs Bangladesh, Laga Penting untuk Dongkrak Motivasi Jelang Kualifikasi Piala Asia 2023
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Presiden Prabowo Bagi-bagi Kaos Sepanjang Jalan Menuju SMA Taruna Nusantara Malang
-
7 Fakta Pembunuhan Wanita Open BO di Malang, Pelaku Minta Maaf Sebelum Korban Tewas!
-
Gunung Semeru Erupsi 4 Kali, Status Siaga dan Ancaman Awan Panas Mengintai!
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!