SuaraMalang.id - Presiden Joko Widodo berkunjung ke Amerika Serikat. Salah satu agenda presiden di negeri itu adalah bertemu dengan Bos Tesla sekaligus Space X, Elon Musk.
Keduanya bertemu dan berdiskusi banyak hal, salah satunya soal proyek teknologi masa depan di Indonesia. Hal ini disampaikan oleh Musk usai bertemu dengan Jokowi.
"Merupakan suatu kehormatan untuk bertemu di Starbase dan mendiskusikan proyek masa depan yang menarik," kata Elon Musk pada Senin (16/5), membalas cuitan Presiden Jokowi di Twitter, dikutip Selasa (17/05/2022).
Sehari sebelumnya, Jokowi menulis cuitan bahwa dia telah tiba di Gedung Stargate Space X, Boca Chica, Amerika Serikat, dan langsung bertemu sang tuan rumah, Elon Musk. Dalam cuitannya, Jokowi mengatakan mereka membicarakan teknologi dan inovasi.
Baca Juga: Elon Musk Bakal Jalin Kerja Sama dengan Indonesia
Elon Musk juga menjawab undangan Jokowi untuk datang ke Indonesia pada November 2022.
"Mudah-mudahan di Bulan November, terima kasih atas undangannya," kata Elon seperti dikutip dari keterangan resmi Sekretariat Presiden.
Elon Musk mengatakan Tesla dan Space X akan mencoba beberapa kerja sama dengan Indonesia karena menurutnya, Indonesia memiliki potensi di banyak bidang.
"Kita akan melihat dari dekat bentuk kerja sama di banyak hal karena Indonesia memiliki banyak potensi. Apalagi Indonesia memiliki jumlah populasi dan terus berkembang. Ini bagus karena kita membutuhkan banyak orang di masa depan," ujar Elon.
Selama berkunjung di Space X pada 14 Mei 2022, Jokowi diketahui meninjau fasilitas produksi pabrik pembuatan roket tersebut.
Baca Juga: Elon Musk Akui Ada Diskusi Proyek Masa Depan dengan Jokowi
Dia turut didampingi oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menetri Sekretaris Negara Pratikno, dan Duta Besar RI untuk AS Rosan Roeslani. ANTARA
Berita Terkait
-
1,5 Juta PNS AS Terancam PHK, Elon Musk Bentuk "DOGE" untuk Pangkas Triliunan Dolar Anggaran
-
Dogecoin & Bitcoin Meroket Gara-gara Elon Musk Ingin Buat X Saingi WeChat
-
Ellen DeGeneres Benar-Benar Hengkang dari AS Pasca Kemenangan Trump, Anak Elon Musk Menyusul?
-
Kepergok! Elon Musk Tertawa Ngakak Lihat Meme Saat Nonton UFC Bareng Trump
-
"Pembunuh Hewan & Kriminal Seksual": SNL Ejek Pilihan Kabinet Trump!
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
Terkini
-
Hasil Hitung Cepat Pilkada 2024 di Malang Raya
-
Gumelar Beri Instruksi Penting untuk Pendukungnya: Kawal Perolehan Suara
-
Momen Bahasa Isyarat Antara CS BRI dengan Nasabah Penyandang Disabilitas Dapat Aplaus Publik
-
Momen Kris Dayanti Nikmati Waktu Bersama Keluarga Sebelum Hari Pencoblosan Pilkada 2024
-
Firhando Tiba-tiba Sampaikan Maaf ke ASN Kota Batu