SuaraMalang.id - Peristiwa ini bisa jadi pelajaran bagi pengendara lain. Kalau badan merasa lelah sebaiknya istirahat dulu, jangan memaksakan diri, apalagi suasananya malam-malam.
Di Tuban Jawa Timur, seorang pemotor bernama Edo Putra Setia Waudana (25), warga Jalan Trunojoyo Kelurahan King-king Kecamatan Tuban tewas dalam kecelakaan di Jalan Tuban-Semarang KM 2 Desa Sugihwaras Kecamatan Jenu, Minggu (15/05/2022).
Dari hasil olah TKP, pemuda tersebut tidak penuh konsentrasi saat melaju kencang di jalan nasional itu. Dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, peristiwa kecelakaan lalu di jalan nasional itu terjadi dini hari.
Sebelum terjadi kecelakaan, korban mengendarai sepeda motor Honda Beat dengan nomor polisi (Nopol) S 5275 I sendirian.
Baca Juga: Bocah 13 Tahun Belum Waktunya Naik Motor, Negebut Dilindas Truk Tetangganya Sendiri
"Awalnya korban berjalan dari barat ke timur. Korban seorang diri melaju di jalan raya itu dengan mengendarai sepeda motor Honda Beat," terang Kanit Laka Sat Lantas Polres Tuban, Ipda Eko Sulistyono.
Saat melaju hingga barat lampu merah rest area Tuban, diduga pengendara motor itu tidak mengetahui kondisi lalu lintas di depannya. Motor sempat kehilangan kendali dan menabrak bagian samping truk dengan nomor polisi S 8920 UH.
Truk warna kuning itu dikemudikan oleh Marsudi (34), warga Desa Tasikmadu, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban. Saat insiden terjadi, truk berada di depan motor yang dikendarai korban.
“Pada saat berjalan dari arah barat itu pengendara motor tidak penuh konsentrasi depan lalu oleng ke kanan kemudian mengalami kecelakaan lalu lintas dengan truk itu. Akibatnya korban meninggal dunia di TKP,” sambungnya.
Petugas kepolisian dari Unit Laka Sat Lantas Polres Tuban langsung melakukan olah TKP di lokasi kejadian dan melakukan pemeriksaan sejumlah saksi yang ada di lokasi. Selanjutnya barang bukti kendaraan yang terlibat dalam kejadian kecelakaan itu diamankan oleh petugas untuk proses lebih lanjut.
Baca Juga: Wow, Biaya Rehab Toilet di Kantor Pemkab Tuban Mencapai Rp130 Juta
"Kita selalu menghimbau kepada para pengendara untuk tetap hati-hati saat berkendara. Utamakan keselamatan di jalan untuk menghindari kecelakaan lalu lintas," katanya menegaskan.
Berita Terkait
-
Mobil Dinas Kadishub Mukomuko Tabrak Pemotor, Tangan Korban Patah dan Keluar Darah dari Telinga
-
Kendaraan Roda Dua Dominasi Angka Kecelakaan Lalu Lintas Sepanjang 2024
-
Kecelakaan Lalu Lintas di Bogor Jadi Sorotan, Total Ada 144 Orang Meninggal Dunia
-
Mobil Kapolres Boyolali Kecelakaan Tabrak Truk Di Tol Batang, Sopir Dan Ajudan Tewas
-
Kronologi Bus Paspampres Tabrak Halte Transjakarta Di Petamburan, Begini Kondisinya
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
Terkini
-
Pernyataan Penuh Arti: Mas Gum Sampaikan Maaf di Debat Terakhir, Apa Maksudnya?
-
Kris Dayanti-Kresna Dewanata Tawarkan Program Pembangunan Hijau
-
Firhando Gumelar-Rudi Sampaikan 4 Jurus Jitu Selesaikan Masalah di Kota Batu
-
Pengangguran Jadi Masalah di Kota Batu, Cawali Nurochman Siapkan Strategi Khusus
-
Firhando Gumelar Bertemu Tokoh Katolik Kota Batu: Kami Ingin Jadi Wali Kota Semua Umat Beragama