SuaraMalang.id - Pelatih Chelsea Thomas Tuchel berambisi memenangi partai final Piala FA musim ini. Chelsea akan menghadapi Liverpool di Stadion Wembley, Sabtu (14/5/2022).
Chelsea kalah dari Leicester City di final pada Piala FA tahun lalu. Kemudian tengah musim ini takluk dari Liverpool di final Piala Liga Inggris.
Merespons itu, Tuchel membidik piala domestik pertamanya bersama Chelsea setelah sebelumnya berhasil menjuarai Liga Champions, Piala Super UEFA dan Piala Dunia Antar Klub FIFA.
"Pertama-tama adalah pencapaian besar berada di final ini dan sayangnya harus ada yang kalah. Ini adalah energi spesial, atmosfer spesial, momentum spesial yang harus Anda tangkap dan pastinya Anda membutuhkan sedikit keberuntungan untuk membawa trofi," ungkap Tuchel seperti diberitakan Antara, Sabtu.
Baca Juga: Chelsea Vs Liverpool, Jurgen Klopp Enggan Remehkan Strategi Thomas Tuchel di Final Piala FA
"Kami sadar akan hal itu tetapi kami merasa kembali siap dan suasananya tepat, momentumnya baik-baik saja setelah reaksi di Leeds," sambungnya.
Tuchel meminta anak asuhnya untuk memanfaatkan kesempatan ini dengan baik untuk dapat meraih gelar domestik pertama mereka di bawah asuhan mantan pelatih Borussia Dortmund tersebut.
Menurutnya, meski belum bisa mempersembahkan gelar domestik untuk Chelsea, masih ada tim yang memiliki musim yang buruk dibanding mereka.
"Jadi saya tidak akan terbawa suasana dan mengatakan kami harus memenangkannya, tetapi kami akan mencoba segalanya dan itu banyak berubah jika Anda bermain di final atau jika Anda memenangkan final, saya dapat memberi tahu Anda," jelas Tuchel.
"Ini adalah perbedaan besar dan kami perlu melakukan segalanya untuk bahagia dengan diri kami sendiri dan bahwa kami meninggalkan segalanya di lapangan. Inilah yang kami lakukan di Piala Carabao dan tidak ada yang baru, kami membutuhkan sedikit keberuntungan untuk berada di pihak kami, tetapi kami akan berusaha keras untuk itu," sambungnya.
Baca Juga: Final FA Cup Antara Chelsea vs Liverpool adalah Laga Sakit Hati
Berita Terkait
Terpopuler
- Kemarin Koar-koar, Mertua Pratama Arhan Mewek Usai Semen Padang Tak Main di Liga 2
- Simon Tahamata Dihujat Pendukung RMS: Ia Berpaling Demi Uang!
- Resmi! Bek Liga Inggris 1,85 Meter Tiba di Indonesia Akhir Pekan Ini
- Rekomendasi Aplikasi Penghasil Uang Resmi Versi Pemerintah Mei 2025, Dapat Cuan dari HP!
- Lesti Kejora Dipolisikan karena Cover Lagu Yoni Dores, Ariel NOAH Pasang Badan: Kenapa Dipidanakan?
Pilihan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Terbaik 2025, Anti Aging Auto Bikin Glowing
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP di Bawah Rp5 Juta, Layar AMOLED Lensa Ultrawide
-
5 Rekomendasi HP Xiaomi Rp 1 Jutaan dengan Spesifikasi Gahar Terbaik Mei 2025
-
7 Rekomendasi Mobil Seken Murah, Hemat Bensin Tak Khawatir Rawat Mesin
-
4 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp80 Juta: Irit Bahan Bakar, Kabin Longgar
Terkini
-
Jangan Sampai Kelewatan! DANA Kaget Rp475 Ribu Menantimu di 3 Link Ini
-
Warga Dau Malang Dihebohkan dengan Kasus Dugaan Penculikan Anak
-
6 Link DANA Kaget Malam Ini Senilai Ro 688 Ribu, Siapa Cepat Dia Dapat
-
Ayo Cepat, Ada DANA Kaget Masih Utuh Jangan Sampai Lupa Klaim
-
Waspada Bahaya Tersembunyi di Balik Masifnya Proyek Vila di Lereng Pegunungan Kota Batu