Scroll untuk membaca artikel
Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Rabu, 04 Mei 2022 | 21:15 WIB
Kondisi arus lalu lintas di Probolinggo Jawa Timur, Rabu (4/5/2022). [Beritajatim.com]

SuaraMalang.id - Hari kedua Lebaran arus kendaraan di pintu exit tol Probolinggo Barat terpantau meningkat capai 60 persen, Rabu (4/4/2022). Kendaraan didominasi warga yang hendak melakukan mudik lokal, dan berwisata.

Kasat Lantas Polres Probolinggo AKP Roni Faslah mengatakan, ada peningkatan jumlah kendaraan sebanyak 60 persen, pihaknya terus melakukan rekayasa lalu lintas untuk mengurai kemacetan.

Polisi terus berjaga di titik-titik rawan kemacetan di sepanjang rute menuju Situbondo dan Lumajang.

Rinciannya, jalur selatan, perempatan Desa Lawean, pertigaan pasar Wonoasih, Jalan Lumajang perempatan Randupangger, dua batas kota, pertigaaan Kelurahan Kepatang, Jalan Panglima Sudirman, hingga depan Pasar Baru.

Baca Juga: Panen Berkah, Pasar Gembrong Diserbu Warga yang Ingin Belanjakan Uang THR

“Semua anggota Satlantas Polres Probolinggo Kota tidak kami izinkan cuti Lebaran untuk mengatur lalu lintas. Untuk peningkatan volume kendaraan yang melintas di wilayah hukum Kota Probolinggo, sekitar 60 persen” ujar Roni mengutip Beritajatim.com.

Roni memprediksi, penumpukan kendaraan akan terjadi pada lima hingga tujuh hari setelah perayaan hari raya Idulfitri.

“Kalau bisa jangan semua masyarakat balik H plus lima sampai H plus tujuh lebaran bersama-sama, karena bisa terjadi penumpukan kendaraan,” kata Roni.

Load More