SuaraMalang.id - Ekskavasi tahap ke-3 di Situs Pandengong Kabupaten Jombang menemukan pecahan fragmen berupa tangan kiri dari Arca Agastya.
Ekskavasi Situs Pandegong yang terletak di area persawahan di Dusun Kwasen, Desa Menganto, Kecamatan Mojowarno kembali digelar mulai 13 hingga 22 April 2022.
Selama 10 hari proses Ekskavasi, Tim BPCB berhasil mengungkap tiga struktur perwara di bagian barat candi utama dari Situs Pandegong. Selain itu, arkeolog juga menemukan potongan kepala arca Nandi berbentu kepala sapi atau lembu.
Terakhir ditemukan pecahan fragmen Arca Agastya. Potongan Arca Agasty berupa tangan kiri yang sedang memeng kendi itu ditemukan di sisi barat daya dari candi utama.
"Di barat daya dari candi utama pada kedalaman kurang lebih 60 cm," kata Ketua Tim Ekskavasi Albertus Agung Vidi Susanto mengutip Timesindonesia.co.id, Rabu (27/4/2022).
Dengan temuan berupa fragmen Arca Agastya ini, Vidi menyakinkan bahwa dalam Situs Pandegong terdapat 5 arca yang bisa ditemukan yaitu Arca Nandiswara, Arca Mahakala, Arca Agastya, Arca Durga, dan Arca Ganesa. Terlebih Arca Mahakala dan Arca Nandiswara sudah ditemukan pada ekskavasi sebelumnya.
"Hal ini menguatkan pada relung-relung candi terdapat arca. Berdasarkan hasil diskusi kami potongan tangan itu memengang kendi yaitu Arca Agastya," jelasnya.
Dengan temuan di Situs Pandengong ini, berarti Tim BPCB Jatim sudah berhasil sedikitnya menemukan 3 arca dalam candi utama tinggal 2 arca yang belum berhasil ditemukan.
Baca Juga: Tim Ekskavasi Temukan Potongan Arca Nandiswara di Situs Pandegong Jombang
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
Cara Cek Bansos November 2025 Lewat HP, Semua Lewat Aplikasi Cek Bansos!
-
AgenBRILink Mulya Motor Hadirkan Layanan Keuangan hingga ke Pelosok
-
Konsisten Dukung Asta Cita, BRI Dorong Pertumbuhan Inklusif lewat Penyaluran KUR
-
Akses Jalan Malang-Lumajang Ditutup Usai Erupsi Gunung Semeru, Ini Penjelasan Polisi
-
BRI Pimpin Sindikasi Rp5,2 Triliun untuk SSMS, Perkuat Dukungan pada Sektor Agribisnis Nasional