Scroll untuk membaca artikel
Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Jum'at, 08 April 2022 | 12:55 WIB
Ilustrasi whatsapp- Awas! Modus Penipuan Catut Nama Wali Kota Probolinggo Habib Hadi Zainal. (Pexels/Anton)

SuaraMalang.id - Aksi penipuan melalui platform percakapan WhatsApp catut nama Wali Kota Probolinggo Habib Hadi Zainal Abidin. Modusnya meminta sumbangan atau donasi.

Wali Kota Habib Hadi Zainal Abidin menjelaskan, modus penipuan yang dilakukan dengan menggunakan foto dirinya. Kemudian, pelaku meminta uang dengan dalih untuk sumbangan atau donasi bagi yayasan pondok pesantren.

Menyikapi itu, Ia mengimbau masyarakat agar tidak mudah percaya jika mendapatkan pesan melalui WA mengatasnamakan dirinya, terlebih meminta sumbangan.

“Hati–hati dan waspada, jangan mudah percaya dengan nomor yang mengatasnamakan saya, karena saya tidak pernah meminta bentuk sumbangan apapu pada seluruh masyarakat, khususnya warga Kota Probolinggo,” katanya mengutip Timesindonesia.co.id.

Baca Juga: Menunggu Bedug Berbuka Puasa di Candi Jabung Probolinggo, Sambil Santai Nikmati Kesejukan

Kekinian, kasus penipuan mencatut namanya itu ditangani kepolisian.

“Semoga saja dari modus penipuan ini tidak sampai ada korban,” tambahnya.

Dari keterangan Famy Decta sebagai Humas pemkot setempat menjelaskan, memang benar adanya aksi penipuan yang mengaku sebagai wali kota Probolinggo.

“Iya benar, adanya, dan ini sudah semenjak dua hari ini," katanya.

Pihaknya mengimbau masyarakat agar selalu berhati-hati dan waspada, apabila mendapati isi chat WhatsApp yang mencurigakan dan mengarah pada penipuan. Untuk segera melakukan pemblokiran pada nomor tersebut.

Baca Juga: Ngabuburit ke Museum Rasulullah Probolinggo, Melihat Peninggalan Nabi Muhammad SAW

Berikut isi pesan penipuan akun WA pelaku bernomor 083193960715 ini.

Assalamualaikum Wr Wb, sebelumnya saya perkenalkan saya Habib Hadi Zainal Abidin, selaku Wali Kota Probolinggo. Saya mau menggalang donasi berupa uang untuk berbagai yayawan ponpes rumah tahfidz, dan sekolah paud. Apakah benar saya berbicara dengan pengurus Yayasan/ Kpl sekolah paud

Load More