SuaraMalang.id - Harga minyak goreng curah di pasaran Situbondo, Jawa Timur tembus Rp 19.000 per liter. Kendati pemerintah telah menetapkan harga eceran tertinggi (HET) Rp14.000 per liter atau Rp15.500 per kilogram.
"Di pasaran harga minyak goreng curah ada yang tembus hingga Rp19.000 per liter," kata Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kabupaten Situbondo Nugroho, Jumat.
Seperti diberitakan, Kementerian Perdagangan telah menetapkan Permedag Nomor 11 Tahun 2022 tentang Penetapan Harga Eceran Tertinggi Minyak Goreng Curah terhitung sejak 16 Maret 2022.
Nugroho melanjutkan, beberapa pasar tradisional yang menjual minyak goreng curah melebihi HET, di antaranya Pasar Kampung terpantau Rp19.000 per liter, Pasar Panji minyak goreng curah dijual seharga Rp18.000 per liter.
Kemudian, Pasar Kapongan Rp17.000 per liter. Sedangkan di Pasar Asembagus, harga minyak goreng curah Rp15.000 per liter.
"Kalau di Pasar Asembagus (Kecamatan Asembagus) masih terpantau aman, pedagang menjual sesuai dengan HET," ujarnya.
Melambungnya harga minyak goreng curah di pasar tradisional itu setelah pemerintah mencabut HET minyak goreng kemasan sederhana maupun kemasan premium pada 16 Maret 2022.
"Namun demikian, harganya masih terhitung normal, meskipun dijual di atas HET dan ini terjadi di tingkat pengecer," tuturnya.
Dari pantauan, harga minyak goreng curah di sejumlah toko kelontong di seputar perkotaan Situbondo ada yang menjualnya Rp19.000 hingga Rp20.000 per liter.
Baca Juga: Catat! Yenny Wahid Sebut Subsidi Industri Biodiesel Layak Dialihkan untuk Stabilitas Minyak Goreng
Berita Terkait
Terpopuler
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- 5 Fakta Viral Kakek 74 Tahun Nikahi Gadis 24 Tahun, Maharnya Rp 3 Miliar!
- Promo Super Hemat di Superindo, Cek Katalog Promo Sekarang
- Tahu-Tahu Mau Nikah Besok, Perbedaan Usia Amanda Manopo dan Kenny Austin Jadi Sorotan
Pilihan
-
Cuma Satu Pemain di Skuad Timnas Indonesia Sekarang yang Pernah Bobol Gawang Irak
-
4 Rekomendasi HP Murah dengan MediaTek Dimensity 7300, Performa Gaming Ngebut Mulai dari 2 Jutaan
-
Tarif Transjakarta Naik Imbas Pemangkasan Dana Transfer Pemerintah Pusat?
-
Stop Lakukan Ini! 5 Kebiasaan Buruk yang Diam-diam Menguras Gaji UMR-mu
-
Pelaku Ritel Wajib Tahu Strategi AI dari Indosat untuk Dominasi Pasar
Terkini
-
Rawon Lovers Merapat, Ini 5 Warung Rawon di Malang yang Murah, Enak, dan Legendaris
-
BRI Terus Memperluas Jangkauan Layanan Keuangan hingga ke Pelosok
-
Spesial Tanggal Kembar! DANA Kaget Hadir Jadi Penyelamat Checkout Kamu
-
5 Link Terbatas Dana Kaget Sore Ini, Masih Ada Ratusan Ribu Saldo Gratis yang Bisa Direbut
-
BRI Sabet 4 Penghargaan Bergengsi Berkat Kinerja Keuangan yang Konsisten