SuaraMalang.id - Ada banyak dalil tentang keutamaan bulan Syaban dan kebiasaan-kebiasaan yang dilakukan oleh Rasulullah Muhammad SAW, salah satunya banyak-banyak memohon ampunan dan berpuasa.
Malam Nisfu Syaban juga dinamakan malam pengampunan atau malam maghfirah. Imam Al Gozhali RA mengistilahkan malam Nisfu Syaban sebagai malam yang penuh dengan syafaat atau pertolongan.
Ada banyak hadist tentang keutamaan bulan syaban ini. Hadits pertama diriwayatkan dari Abu Musa Al Asy'ary RA. Dalam hadits ini, Rasulullah SAW bersabda, "Sesungguhnya Allah akan benar-benar melihat di malam nisfu Sya'ban, kemudian Dia mengampuni seluruh makhluk-Nya kecuali untuk seorang musyrik atau seorang musyahin (orang yang bermusuhan)." (HR Ibnu Majah)
Kedua, dalil berikutnya yaitu hadits yang diriwayatkan dari Aisyah RA, yang berkata, "Rasulullah SAW bangun pada suatu malam mendirikan sholat dan sungguh lama sujudnya sehingga aku menyangka beliau telah wafat. Apabila aku melihat demikian aku menggerakkan ibu jarinya dan bergerak.
Baca Juga: Doa Malam Nisfu Syaban Serta Amalan yang Dianjurkan di Bulan Sya'ban
Kemudian aku kembali dan setelah Rasulullah mengangkat kepala dari sujudnya dan selesai sholat, beliau bertanya, 'Wahai Humaira (Aisyah), apakah engkau menyangka Nabi telah mengkhianatimu?'
Aku menjawab, 'Tidak, demi Allah Ya Rasulullah, akan tetapi aku menyangka engkau telah diwafatkan karena terlalu lama sujud.'
Kemudian Rasulullah bertanya, 'Tahukah kamu, malam apa ini?'
Aku menjawab, 'Allah dan Rasul-Nya lebih tahu!' Rasulullah bersabda, 'Malam ini adalah malam Nisfu Syaban. Sesungguhnya Allah SWT melihat kepada hamba-hamba-Nya pada malam Nisfu Syaban dan memberi ampunan kepada mereka yang beristighfar, memberi rahmat ke atas mereka yang meminta rahmat dan ditangguhkan terhadap mereka yang dengki sebagaimana adanya (tidak diberi ampunan dan rahmat).'" (HR al-Baihaqi)
Ketiga, dalil selanjutnya yaitu hadits yang cukup masyhur, yang diriwayatkan Aisyah RA. Dia berkata, "Rasulullah SAW berpuasa sehingga kami berkata beliau tidak berbuka, dan beliau senantiasa berbuka sehingga kami berkata beliau tidak berpuasa. Maka aku tidak melihat Rasulullah SAW menyempurnakan puasa satu bulan penuh kecuali Ramadhan, dan aku tidak melihat puasa beliau yang lebih banyak (dari Ramadhan) selain puasa bulan Syaban." (HR An-Nasa'i)
Baca Juga: Puasa Nisfu Syaban 2022: Niat, Tata Cara dan Keutamaan
Keempat, hadits lainnya ialah hadits yang juga diriwayatkan oleh Aisyah RA. Aisyah berkata, "Rasulullah SAW tidak pernah melaksanakan puasa lebih banyak dari bulan Sya'ban, dan beliau SAW berpuasa selama bulan Syaban. Lalu Nabi SAW bersabda, 'Lakukanlah amal-amal yang sanggup kalian laksanakan karena Allah SWT tidak akan berpaling (dalam memberikan pahala) sampai kalian yang lebih dahulu berpaling (dari mengerjakan amal). Dan sholat (sunnah) yang paling Nabi SAW cintai adalah sholat yang dijaga kesinambungannya sekalipun sedikit. Dan bila beliau SAW sudah biasa melaksanakan sholat (sunnah) maka beliau menjaga kesinambungannya.'" (HR An-Nasa'i)
Berita Terkait
-
Doa Taubat di Bulan Syaban: Membuka Pintu Maaf Jelang Ramadan
-
Dilakukan Angga Yunanda hingga Eks Istri Aditya Zoni, Memang Apa Keutamaan Menikah di Bulan Syaban?
-
Refleksi dan Persiapan Menyambut Ramadhan: Buku Ada Apa di Bulan Sya'ban?
-
5 Amalan di Bulan Syaban: Meningkatkan Ibadah dan Menyambut Ramadan 2025
-
3 Peristiwa Penting Umat Islam di Bulan Sya'ban, Termasuk Peralihan Arah Kiblat!
Tag
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
-
Pemain Persib dan PSM Dipanggil Klub Spanyol Osasuna, Bek Persija Absen!
Terkini
-
Apes! Sedang Mandi di Sumber Air Gondang, 2 Warga Malang Tiba-tiba Dibacok Orang
-
Cashback, Daur Ulang, & Musik Keren: Ini Dia Kejutan BRI di Kapan Lagi Buka Bareng Festival 2025
-
Bukan Karena Sanksi, Arema FC Masih Tanpa Penonton Lawan Barito Putera
-
Hori Tekejut, Niatnya Bikin Konten di Gua Pletes Malang Malah Temukan Kerangka Manusia
-
BRIFINE by DPLK BRI Hadirkan Fitur Unggulan, Ini Dia