SuaraMalang.id - Kebakaran melanda Kantor Radio Republik Indonesia (RRI) di Jalan Letjend Panjaitan, Kelurahan Sumbersari, Kabupaten Jember, Jawa Timur, Minggu (13/3/2022). Peristiwa tersebut diusut kepolisian setempat.
"Tim Inafis Polres Jember sudah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) kebakaran setelah semuanya padam dan masih diselidiki penyebab kebakarannya," kata Kapolsek Sumbersari Kompol Sugeng Piyanto seperti diberitakan Antara, Minggu.
Sementara, karyawan RRI Jember Hidayat mengatakan kronologis kebakaran yang terjadi di Aula Rengganis.
"Saat kejadian kebetulan saya lembur dan masuk kerja hari Minggu ini. Saya mengira kepulan asap hitam itu berasal dari gudang penyimpanan Kejaksaan Negeri Jember yang memang memusnahkan barang bukti," katanya.
Saat itu beberapa karyawan keluar ruangan untuk melihat lokasi kebakaran dan ternyata bukan dari gudang penyimpanan Kejari Jember, namun aula Rengganis Kantor RRI Jember.
"Setelah saya keluar ruangan, ternyata yang terbakar kantor saya sendiri, sehingga kami berusaha menyelamatkan beberapa barang yang berada di aula Rengganis tersebut, namun ada beberapa barang yang sudah terbakar," ujarnya.
Ia menjelaskan aula Rengganis RRI Jember di lantai dua ludes terbakar karena kobaran api cukup besar, namun tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut karena hari libur, hanya beberapa karyawan dan satpam yang masuk.
"Kami masih menginventarisir beberapa barang yang ludes terbakar, sehingga kami masih belum bisa memastikan kerugian akibat kebakaran itu," katanya.
Baca Juga: Pemkab Jember Merelokasi 13 Rumah Warga di Wilayah Rawan Longsor dan Tanah Bergerak
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
CEK FAKTA: Dito Ariotedjo Sebut Jokowi Terima Rp 2 Triliun dari Gus Yaqut, Benarkah?
-
BRI Ungkap Prospek Fintech Indonesia di Hadapan Investor Global
-
Peran Strategis UMKM Disorot Dirut BRI dalam Forum Keuangan Global WEF Davos
-
CEK FAKTA: China Resmi Tutup Pintu Wisatawan Israel, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Purbaya Hapus Dana Desa dan Diganti Subsidi Listrik hingga Sembako, Benarkah?