SuaraMalang.id - Kencan pertama dengan orang yang disukai bagi sebagian besar orang tidak lah mudah. Oleh karena itu, segala sesuatunya harus dipersiapkan agar dapat berjalan lancar.
Psikolog klinis dan relationship expert Inez Kristanti, mengatakan perasaan gugup saat menghadapi kencan pertama biasanya timbul karena seseorang memiliki ekspektasi.
Misalnya, suka menonton film atau membaca novel. Kemudian biasanya orang-orang ini akan membayangkan kalau pertemuan pertama itu harus berkesan.
"Misalnya dikasih bunga dan lainnya, ini yang menjadi kayak tekanan buat kita untuk first date," ujar Inez, seperti dikutip dari Antara, Jumat (10/02/2022).
Inez menjelaskan yang perlu diperhatikan saat kencan pertama adalah membuat perasaan nyaman terhadap diri sendiri terlebih dahulu.
Kencan pertama adalah permulaan untuk saling mengenal sehingga tidak perlu berekspektasi terlalu jauh dan memikirkan segala sesuatu yang belum terjadi.
Menurut Inez, seseorang biasanya sudah membayangkan berbagai hal terhadap pasangan kencannya dan cenderung ingin memberikan sesuatu yang berkesan.
Hal inilah yang pada akhirnya membuat banyak pikiran dan menambah tekanan atau perasaan gugup.
"Kita pasti kepikiran dia sukanya apa, kalau takutnya dia enggak suka pilihan kita atau terlalu mewah atau kemurahan, dia suka sama kita apa enggak. Itu wajar," kata Inez.
"Kadang kita lupa kalau kencan pertama itu bukan membuat terkesan, tapi kita hanya menunjukkan diri kita itu yang seperti apa, jangan hanya fokus pada apa yang dia suka," lanjutnya.
Lebih lanjut Inez mengatakan bahwa kencan pertama baiknya tidak menjadi beban bagi kedua belah pihak. Saling merasa nyaman dan menjadi diri sendiri adalah kuncinya.
"Ini waktu untuk aku kenal kamu, kamu kenal aku. Kalau cocok lanjut, kalau enggak ya udah enggak apa-apa," kata Inez. ANTARA
Berita Terkait
-
Mirip The Tinder Swindler, Pria Ini Menipu Miliarder Dubai untuk Biayai Gaya Hidup Mewah, Total Kerugian Rp2,7 Miliar
-
4 Ide Kencan Murah tapi Tetap Menyenangkan dan Romantis, Hemat Banget Loh!
-
Tinder Kini Punya Fitur Blind Date, Tertarik?
-
4 Hal yang Perlu Diperhatikan ketika Pertama Kali Pakai Dating App
-
Survei: 1 dari 2 Orang di Asia Tenggara Kehilangan Uang karena Penipuan Kencan Online
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Kota Malang Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Saat Nataru 2026, Begini Skema Dishub
-
Pengamanan Wisata Malang Diperketat Jelang Nataru, Polisi Siaga di 183 Destinasi Favorit!
-
54 Napi Lapas Kelas I Malang Dapat Remisi Natal 2025, Tak Ada yang Langsung Bebas!
-
Arema FC vs Madura United Berakhir Dramatis, Duel Sengit di Kanjuruhan Gagal Beri Tiga Poin
-
Laga Arema FC vs Madura United, Stadion Kanjuruhan Dikawal Ketat 758 Personel Gabungan